Featured Video

Jumat, 05 September 2014

Ini Dia Rahasia Kecantikan Putri Diana


Ini Dia Rahasia Kecantikan Putri Diana
Putri Diana
 Putri Diana merupakan ikon kecantikan wanita yang tak lekang oleh zaman. Ia dipandang memiliki kecantikan yang alami, namun tak kalah menarik dengan Kaum Hawa yang menghabiskan banyak waktu untuk merias diri. 

Diambil dari Good House Keeping, Kamis (4/9), Mary Greenwell, penata rias pribadi Putri Diana, membocorkan rahasia di balik kulit sempurna yang dimiliki wanita yang meninggal pada 31 Agustus 1997 ini.

Berikut empat tips cantik ala Putri Diana:

1.      Rajin membersihkan wajah

Diakui oleh Mary, sang putri sangat memperhatikan kulitnya. Mantan istri Pangeran Charles tersebut tak pernah menggunakan kosmetik yang berbahan kimia berat. Putri Diana hanya rajin menggunakan pelembab dua kali sehari, dan serum untuk peremajaan kulit.

Hal yang kerap diremehkan oleh perempuan lain adalah menghapus riasan setelah melakukan aktivitas. Putri Diana tak pernah lupa membersihkan wajahnya sebelum tidur, agar wajahnya tetap segar dan bersinar.

“Ia juga memastikan wajahnya dibersihkan terlebih dahulu sebelum ia menggunakan kosmetik,” kata Mary Greenwell.

2.      Mengurangi konsumsi alkohol

Mary yang menjadi periasnya pada 1991, melihat sang putri selalu membatasi minuman alkohol ketika berpesta. Putri Diana mulai mengurangi meminum minuman beralkohol dan merokok. Ia ingin memastikan kulitnya 100 persen terjaga dan tetap cantik.

“Ketika Anda merokok atau minum alkohol secara berlebih, Anda akan merusak kulit yang merupakan aset paling penting wanita,” jelas Mary.

3.      Tidak menggunakan eyeliner dengan warna mata

Mary berhasil membujuk Putri Diana untuk tidak menggunakan eyeliner berwarna biru. Menurutnya, orang yang memiliki mata biru, tidak boleh menggunakan eye shadow atau eyeliner warna biru. Hal ini dikarenakan warna riasan yang sama dengan warna mata, akan tampak menumpuk di mata.

4.      Warna yang sesuai suasana hati

Penata rias legendaris ini kerap mengajarkan Putri Diana untuk menggunakan perona pipi dan pewarna bibir yang sesuai dengan suasana hatinya hari itu. Mary juga memastikan Putri Diana memakai maskara sampai menutup akar bulu mata, dan menggunakan concealer untuk mengangkat area mata.


Hal yang paling penting dalam memakai kosmetik adalah mau bereksperimen, kata Mary. Putri Diana, lanjutnya, selalu berpikiran terbuka dan mencoba penampilan dan warna-warna baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar