Featured Video

Jumat, 30 Mei 2014

K-Touch Bidik Pasar Ponsel 'Multitasking'

K-Touch
K-Touch

 Produsen perangkat telekomunikasi lokal, K-Touch Indonesia membidik pasar telepon seluler (ponsel) "multitasking" atau tugas ganda karena meningkatnya permintaan dan kebutuhan konsumen serta tingginya mobilitas masyarakat.

"Salah satu upaya membidik pasar ini adalah dengan menyosialisasikan perangkat K-Touch Octa yang secara serentak dapat melakukan delapan tugas dalam waktu bersamaan," kata Manager Marketing & Sales E-Commerce K-Touch Indonesia, Andy Tanujaya di Surabaya, Rabu (28/5).
Andy mengungkapkan walau pihaknya bukan produsen pertama yang meluncurkan ponsel sejenis (Octa Core), tetapi pihaknya berupaya memberikan beberapa keunggulan dibanding produk serupa di pasar. "Contohnya, ketersediaan fitur upgrade ke versi OS KitKat/4.4 dan layar perangkat itu terbuat dari gelas kaca buatan Asahi Glass dengan Skala Tahan Goresan 7H," ujarnya.
Selain itu, jelas dia, perangkat komunikasi yang di Cina dikenal dengan nama K-Touch Nibiru Mars One H1 ini mempunyai desain tipis dan ringan yakni berukuran 7,6 mm dan 140 gram. "Desain seperti itu membuat ponsel tersebut mudah dan nyaman digenggam," katanya.
Mengenai kecepatan prosesornya, tambah dia, "Octa Core"-nya memiliki kecepatan 1,7 GHz dan didukung oleh kapasitas RAM sebesar 2,0 GB, bahkan ROM 16 GB. "Dari sektor pengolahan grafis, dilengkapi Mali-450 MP sebagai GPU-nya. Fitur penunjang yang lain yakni Dual SIM On (HSPA & EDGE), USB OTG dan IPv6," katanya.
Dengan layar berukuran lima inchi, sebut dia, ponsel itu mempunyai resolusi Full HD (1920x1080 piksel) dan kerapatan mencapai 441 ppi. "Dari sisi kamera, kami melengkapinya dengan kamera belakang berukuran 13MP dilengkapi LED Flash dan 'Touch Focus'. Kalau kamera depan berukuran 5MP sebagai pendukung aktivitas pengguna yang menyukai foto 'selfie'," katanya.
Untuk video, dia optimistis dapat merekam dan memutar video Full HD 1080p dengan dilengkapi fasilitas "Motion Video Preview" yang memang disesuaikan kebutuhan pasar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar