Featured Video

Rabu, 18 Juni 2014

Aksi Timnas Aljazair: Salat Zuhur Berjamaah Sebelum Laga, Hadirkan Sujud Pertama di Piala Dunia

Aksi Timnas Aljazair: Salat Zuhur Berjamaah Sebelum Laga, Hadirkan Sujud Pertama di Piala Dunia
twitter/theguardian
skuad Aljazair menunaikan salat Zuhur sebelum laga kontra Timnas Belgia lalu bersujud syukur usai mencetak gol di Piala Dunai 2014. 
Gol Sofiane Feghouli pada menit ke-24 ke gawang Timnas Belgia yang dikawal Thibaut Courtois lewat titik penalti tak hanya menghapus dahaga gol selama 28 tahun Timnas Aljazair di ajang Piala Dunia.


Gol itu itu juga membawa fenomena selebrasi gol berupa sujud syukur ke pentas Piala Dunia untuk kali pertama. Para pemain Timnas Aljazairsecara berjamaah terlihat bersujud sebelum memuntahkan kegembiraan mereka karena unggul 1-0 pada laga Grup H Piala Dunia 2014 Brasil di Stadion Mineirao, Belo Horizonte, Rabu (17/6/2014) dini hari WIB.

Wujud selebrasi berupa sujud syukur memang sudah lazim terlihat dilakukan oleh pesepakbola muslim di berbagai kompetisi dunia, namun untuk ajang Piala Dunia, baru Timnas Aljazair yang melakukannya.

Meski akhirnya takluk 1-2 dari Timnas Belgia lewat gol balasan Maroune Fellaini pada menit ke-70 dan Dries Mertens di menit ke-80, penampilan Timnas Aljazair seolah mengejutkan banyak pihak. Maklum, Belgia dengan generasi emasnya merupakan kuda hitam pada ajang ini dan menjadi unggulan pada partai melawan Aljazair.

Namun, talenta-talenta Belgia hampir saja putus oleh koordasi dan disiplin berbagai lini Aljazair. Soal kekompakan, ada kicauan menarik yang dikeluarkan akun Muslim Footballers, @TheAMF

Akun yang kerap memberikan dorongan agar pesepakbola muslim itu tetap berprestasi tapi tidak melupakan kewajiban kepala Yang Maha Kuasa itu memposting sebuah foto yang menunjukkan skuad Aljazair menunaikan salat Zuhur secara berjamaah sebelum laga kontra Timnas Belgia.  

@TheAMF mendapat foto para penggawa Aljazair tengah menunaikan shalat itu dari akun Yazeed Aseeri, @YAseeri. Adapun, Yazeed mendapatkannya dari akun  KoooraWorld, @KoooraWorld.

MashAllah #respectToAlgeria #youAskAndAllahWillGive “@YAseeri: @TheAMF look at this. Praying Dhuhr before the match,” begitu kicauan @TheAMF. */dakwatuna  t

Tidak ada komentar:

Posting Komentar