Featured Video

Rabu, 14 Desember 2016

9 Penyanyi Minang Meriahkan ‘Festival Budaya Anak Nagari’ di Solok




Para artis Minang itu diantaranya Rayola, Ipank, Elsa Pitaloka, Harry Palintang, Andimon, Wan Parau, Suchi Chua, dan Doy Justin. Mereka juga memperkenalkan pemenang peserta Gelegar Minang Talen Seasion I, Maulana.

“Kehadiran artis Minang tersebut guna menghibur serta membudayakan kembali lagu Minang dan mempromosikan wisata tiga Danau terhadap wisatawan lokal dan mancanegara,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Solok, Yandra.
Saat ini pemerintah daerah katanya, tengah gencar-gencarnya mempromosikan wisata Tiga Danau dan kekayaan kesenian yang dimiliki. “Dengan adanya Festival Budaya Anak Nagari’ ini dan didukung dengan artis Minang diyakini obyek wisata dan kesenian akan semakin dikenal wisatawan,” lanjutnya.
Sebagian artis tersebut juga akan ikut memeriahkan Gelegar Minang Talen Seasion II, lomba lagu Minang populer yang dilaksanakan di perkantoran bupati di Arosuka, pada Jumat (16/12) mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar