Featured Video

Sabtu, 10 Desember 2011

Dianjurkan Salat Kusuf saat Gerhana Bulan Malam Minggu Ini


Dianjurkan Salat Kusuf saat Gerhana Bulan Malam Minggu Ini
TRIBUNJOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI
Gerhana Bulan.

BANDARLAMPUNG -Gerhana bulan total yang akan berlangsung pada Sabtu (10/12) malam disikapi wajar oleh Muhammadiyah dan Nahdatul Ulama Lampung. Adanya gerhana bulan ini dianggap sebagai fenomena alam.

Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (NU) Lampung Ngaliman Marzuki mengutarakan, umat Islam tidak boleh menebak-nebak atau mendahului kehendak Tuhan terkait fenomena gerhana bulan ini. Dikatakan Ngaliman, kejadian semacam itu hanyalah siklus alam yang sepatutnya disikapi secara wajar. Kendati demikian, Ngaliman menilai ada yang menarik dari kejadian gerhana bulan ini. Dimana muncul pada bulan Muharram atau tahun baru Islam.
Menyikapi gerhana sendiri, umat Islam menurutnya harus mengambil hikmah untuk semakin mendekatkan diri dan menghambakan diri dengan Sang Pencipta. Ngaliman menganjurkan umat muslim melakukan salat gerhana bulan (kusuf). Pelaksanaannya sendiri, terus Ngaliman, lazimnya dilakukan di masjid.
"Kami menganjurkan untuk melaksanakan salat kusuf. Waktunya mulai pada saat gerhana bulan muncul sampai selesai (hilang). Itu adalah sunah Rasul," kata Ngaliman kepada Tribun, Jumat (9/12) malam.
Mengenai jumlah rakaatnya sendiri, menurutnya setiap umat muslim mempunyai cara masing-masing. "Bagi umat Islam, khususnya NU semuanya sudah mafhum jika itu (dilaksanakan) bermakmum. Cara- caranya sudah ada masing-masing," terangnya.
Ketua Pengurus Wilayah Muhammadiyah Lampung H Nurvaif Chaniago juga menganjurkan umat Islam khususnya warga Muhammadiyah untuk melakukan salat gerhana. Dimana pelaksanaan salat lazimnya dilakukan secara berjamaah. Ini karena adanya kutbah.
Menurut Nurvaif, umat Islam tidak boleh mengait-ngaitkan fenomena ini dengan hal-hal yang tidak wajar. "Jangan dikait-kaitkan dengan klenik dan sejenisnya. Disikapi secara wajar saja," imbaunya.(sulis)

Editor: Prawira Maulana  |  Sumber: Tribun Lampung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar