Featured Video

Minggu, 01 Juli 2012

SEPASANG HOMO BAKU HANTAM-Padang


Se­pa­sang kekasih sesama jenis (homo atau gay) terlibat perkelahian di Ujung Labuah, Padang Baru, Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Sabtu (30/6) sekitar pukul 04.00 WIB.
Akibat kejadian tersebut, keduanya terbujur di ruang Unit Gawat Darurat (IGD) RSUP M Djamil Padang karena mengalami luka-luka dan kondisinya kritis.

Kedua gay tersebut yakni Syah­rial (46), warga Ujung Labuh, Padang Baru, Lubuk Basung. Syahrial mengalami pendarahan di kepala, diduga akibat dipukul oleh teman kencannya, Aldi (26), warga Jakarta Utara, yang kebe­tulan saat itu bertandang ke rumah Syahrial. Penyebab perkelahian gay ini belum diketahui, namun in­formasi didapat sementara, perke­lahian tersebut diduga diakibatkan kecemburuan.
Informasi yang diperoleh menye­butkan, masyarakat sekitar rumah Syahrial mendengar teriakan keras yang berasal dari rumah Syahrial sekitar pukul 04.00 WIB. Warga yang tengah tertidur pulas, tersintak dan keluar dari rumah menuju asal teriakan tersebut.
Puluhan warga langsung men­dobrak pintu rumah dan mene­mukan melihat kondisi Syahrial berlumuran darah di bagian kepa­lanya. Saat itu juga Syahrial menunjuk ke arah Aldi. Awalnya warga menduga pria muda berbadan tegap itu perampok, dan  langsung membabi buta meng­hajar Aldi. Aldi  pun kritis. Tangan­nya patah. Tubuh memar.
Setelah Aldi dihakimi, warga pun akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke pihak polisi. Petugas yang tiba di lokasi membawa keduanya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Agam. Setelah menjalani perawatan sementara, pihak RSUD Agam akhirnya meru­juk keduanya ke RSUP M Djamil Padang. Ke­duanya tiba di RSUP M Djamil Padang, sekitar pukul 12.00 WIB.
Keduanya terlihat kritis di ruang IGD, tim medis sambil membersihkan luka keduanya langsung memasang oksigen dan infus. Syahrial terlihat ditemani keluarganya. Sementara Aldi sendirian terbujur di tempat tidur.
Sudirman salah seorang kelu­arga Syahrial saat ditanyakan apa yang menyebabkan perkelahian pasangan tersebut, dia tak berko­mentar banyak. Bahkan dia meno­lak memberikan keterangan terkait kejadian itu.
“Saya hanya dapat telepon tadi pagi dari keluarga di Lubuk Basung, sekitar pukul 07.30 WIB, bahwa Syahrial dirampok dan dirawat di rumah sakit RSUD Agam, dan akan dirujuk ke RS M Djamil,” kata Sudirman.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Agam AKP Didik Pujianto saat dihubungi mengatakan,  sete­lah dilakukan pemeriksaan se­mentara, ternyata mereka ini merupakan pasangan kencan sesama jenis.
Dikatakan Didik, sebelum keja­dian tersebut Aldi masuk ke rumah Syahrial ini sekitar pukul 19.30 WIB. Berselang beberapa jam kemudian baru warga mengetahui adanya perkelahian sekitar pukul 04.00 WIB, karena mendengar suara teriakan dari Syahrial.
Karena keduanya masih dalam kondisi perawatan, kata Didik, pihaknya belum bisa melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait apa yang menjadi motif perkelahian pasangan kencan itu.
“Keduanya masih dalam pera­watan dan untuk pemeriksaan selanjutnya kami masih menunggu kondisi mereka pulih. Dan kami akan tetap memeriksa mereka terkait kasus perkelahian ini,” ungkapnya. (h/nas)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar