Featured Video

Senin, 02 Maret 2015

Kamera HTC One M9 Bisa Samai DSLR, Asal...



Teka-teki soal ponsel terbaru HTC akhirnya terungkap dengan sebutan HTC One M9. Selain menyodorkan desain dan spesifikasi mumpuni, daya tarik ponsel ini terletak pada kameranya yang punya kemampuan 20 MP. Bahkan, disebut-sebut kualitasnya menyamai kamera DSLR.


Klaim itu disampaikan sendiri oleh Drew Bamford, Corporate VP HTC Creative Labs, di hadapan ratusan undangan media yang hadir di peluncuran HTC One M9. Menurutnya, dengan kemampuan 20 MP yang dimiliki kamera HTC One M9, pengguna tak akan bisa membedakannya dengan hasil jepretan dari kamera DSLR.

"(Dengan kemampuan 20 MP) sulit membedakan (jepretan kamera HTC One M9) dengan kamera DSLR," ujar Bamford singkat, di Barcelona, Spanyol.

Sebagai informasi, dibalik kamera 20 MP miliknya itu, HTC One M9 sendiri mengandalkan sensor BackSide Ilumunated atau BSI yang dikombinasikan dengan aperture F/2.2. Sedangkan sebagai pembantu pencahayaan di kondisi low-light, HTC One M9 juga dibekali lampu dual-LED.

Dengan kemampuan tersebut, kamera HTC One M9 mampu mencetak resolusi gambar sampai 5376 x 3752 pixel yang artinya, punya aspect ratio 10:7. Seperti kamera profesional, kamera HTC One M9 juga bisa menyodorkan hasil jepretan dengan format RAW.

Adapun kelebihan lain dari kamera HTC One M9 adalah kemampuannya merekam video sampai resolusi 4K (3840x2160 pixel). Sayangnya, meski punya kemampuan 20 MP, kamera HTC One M9 tidak dibekali Optical Image Stabilization (OIS). Jadi baiknya, jangan terlalu banyak bergerak bila mengambil gambar dengan kamera HTC One M9.

Meski disebut mampu menyamai kualitas jepretan kamera DSLR, menurut Arbain Rambey, salah satu fotografer senior Indonesia, sejatinya tetap ada faktor yang harus dipenuhi untuk memperoleh hasil tersebut.

Arbain tak menampik bila kamera HTC One M9 bisa memberikan hasil jepretan setara kamera DSLR, asalkan objek yang difoto tidak bergerak. Begitu juga dengan ponsel kamera yang dipakai mengambil foto juga harus tak bergerak, dan pencahayaannya cukup.

"Dengan memenuhi ketiga faktor itu, kamera ponsel saat ini memang sudah bisa menyamai kualitas kamera DSLR. Tapi soal ukuran cetak, kamera DSLR jelas masih tetap lebih unggul," ujar Arbain.

"Lagipula siapa sih pengguna ponsel kamera yang ingin mencetak hasil jepretannya sampai sebesar itu," pungkasnya sambil menunjuk foto di dinding berukuran besar.d

Tidak ada komentar:

Posting Komentar