Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) menyatakan kesiapannya membantu mengembangkan potensi sepak bola Indonesia dengan mengirimkan pelatih ke Indonesia.
''Hal itu diungkapkan Ketua RFEF, Angel Maria Villar, kepada Duta Besar RI untuk Kerajaan Spanyol, Adiyatwidi Adiwoso Asmady, pada pertemuan di markas RFEF,'' ujar Sekretaris III Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya KBRI Madrid, Krisnawati Desi Purnawestri, kepada Antara London, Sabtu.
Tokoh sepak bola Spanyol yang menjabat ketua federasi selama 24 tahun dan sekaligus Wakil Presiden FIFA selama 14 tahun itu mengatakan RFEF telah menjalin kerja sama dengan federasi sepak bola berbagai negara. Tujuannya untuk saling berbagi ilmu dalam persepakbolaan.
Angel Maria Villar mengatakan tujuan utama kerja samanya dengan federasi sejenis dari negara lain tidak berujung komersil. Tetapi, Spanyol yang dikenal dengan gaya sepak bola tiki takanya itu murni ingin berkerja sama dalam mengembangkan sepak bola berkualitas.
Ia memberi contoh beberapa negara kecil seperti Solomon Island yang juga telah membangun kerjasama dengan federasinya.
Untuk itu, katanya, jika Indonesia dalam hal ini PSSI berminat untuk bekerja sama dengan RFEF, pihaknya perlu melihat secara langsung kebutuhan sepak bola Indonesia, apakah di sektor pemain, pelatih, wasit atau manajemennya.
"Hal ini pada akhirnya diharapkan dapat membantu anak-anak Indonesia untuk lebih berprestasi," ujarnya.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar