Featured Video

Senin, 20 Februari 2012

Dua Bulan Terjebak Salju , Skyllberg Ditemukan Selamat


LONDON-- Seorang Pria Swedia utara bertahan dalam suhu -30 C, selama dua bulan lamanya di dalam mobilnya. Supir  berusia 44 Tahun ini, terperangkap dalam salju tebal yang menyelimuti mobilnya.


Pria ini bernama Peter Skyllberg (44 Tahun), Ia ditemukan oleh orang yang lewat di kota utara-timur Umea, Swedia Utara, Jumat (17/2) lalu. Menurut rumah sakit yang merawat dia, dokter tertegun dan tidak percaya ia tetap hidup dengan 'efek igloo'-nya.

Ia mengatakan kepada polisi bahwa, ia telah terperangkap di mobilnya sejak 19 Desember lalu. Kondisinya saat itu tanpa makanan, dan Ia masih bisa hidup hanya dengan makan salju, memakai pakaian hangat dan tidur di sleeping bag.

Dr Ulf Segerberg dan para kepala medis di Noorland Universitas Hospital, mengatakan, ia belum pernah melihat kasus seperti itu,"Pria itu mungkin tetap hidup, karena sifat pemanasan alami nya, yang diakibatkan salju di dalam mobil, biasa dikatakan sebagai 'setara dengan igloo'",katanya, Minggu (19/2).

"Orang ini jelas punya pakaian yang bagus, ia punya sleeping bag dan dia berada di mobil sejak salju turun, hingga berakhir, "kata Segerberg.

Skyllberg ditemukan dalam keadaan kurus dan sangat lemah oleh sepasang snowmobilers, yang mengira mereka telah menemukan sebuah mobil jatuh.

Mereka menggali sekitar satu meter salju untuk melihat pengendaranya tergeletak di kursi belakang dalam sleeping bag.

Menurut Ebbe Nyberg, seorang polisi lokal mengatakan, "Mereka kagum dengan apa yang mereka temukan, Seorang pria berusia pertengahan 40-an meringkuk dalam dalam sleeping bag, kelaparan dan nyaris tidak mampu bergerak atau berbicara," katanya pada surat kabar lokal Vasterbottens Kuriren.
Redaktur: Taufik Rachman
Reporter: Aghia Khumaes
http://www.republika.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar