Featured Video

Senin, 03 September 2012

Abu Vulkanik Anak Gunung Krakatau Masih Hujani Lampung


Abu Vulkanik Anak Gunung Krakatau Masih Hujani Lampung
Gunung Anak Krakatau
 BANDAR LAMPUNG -- Angin kencang masih mengarah ke wilayah Lampung, sehinggu debu vulkanik Gunung Anak Krakatau (GAK) masih menghujani rumah warga di kota Bandar Lampung, Senin (3/9) petang. Udara dan rumah warga di kota berjuluk Tapis Berseri ini masih diselimuti debu halus vulkanik GAK.

Kepala Seksi Observasi dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Lampung, Nurhuda, mengatakan angin masih mengarah ke wilayah Lampung dari perairan Selat Sunda. "Angin terus mengarah Lampung," katanya.
Menurut dia, angin tersebut membawa debu halus abu vulkanik GAK, sehingga masih bertebaran di berbagai tempat di lingkungan warga. Ia menegaskan masyarakat tidak perlu panik dengan kejadian ini.
Ia berharap warga tetap melakukan aktivitas seperti biasa karena kondisi ini dipengaruhi angin yang mengarah Lampung, Sebab, GAK masih dinyatakan berstatus waspada belum siaga. Warga diimbau untuk menggunakan masker dan kaca mata bagi yang mengendarai motor.

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar