FOTO:Getty Images/David Ramos
Madrid - Hasil imbang di El Clasico kemarin menyisakan cerita tidak sedap bagi Barcelona. Sang bintang Lionel Messi dikabarkan melakukan konfrontasi dengan Alvaro Arbeloa dan Aitor Karanka seusai laga.
Barcelona mengakhiri pertandingan semifinal leg I Copa del Rey melawan Madrid dengan skor 1-1. Di laga ini, Messi tidak secemerlang biasanya meskipun menjadi kreator gol pembuka yang dibuat Cesc Fabregas.
Menurut sebuah program acara televisi Spanyol "Punto Pelota", bomber Barcelona itu diklaim bertengkar dengan Arbeloa di area parkir mobil Santiago Bernabeu. Messi berteriak "idiot" kepada si bek Madrid di depan istrinya.
Sementara itu, saluran televisi "La Sexta" dan radio "La COPE" sama-sama mengabarkan bahwa Messi juga berselisih dengan Karanka di lorong pemain, tidak lama setelah pertandingan ditutup.
Disebutkan pula, Messi yang selama ini selalu kalem jadi kehilangan kesabarannya dan berteriak "Diamlah, kamu hanyalah boneka Mourinho," kepada assisten pelatih Madrid itu.
Sampai saat ini belum diketahui apa yang menjadi pemicu terjadinya insiden ini. Demikian diwartakan olehAS.
Barcelona mengakhiri pertandingan semifinal leg I Copa del Rey melawan Madrid dengan skor 1-1. Di laga ini, Messi tidak secemerlang biasanya meskipun menjadi kreator gol pembuka yang dibuat Cesc Fabregas.
Menurut sebuah program acara televisi Spanyol "Punto Pelota", bomber Barcelona itu diklaim bertengkar dengan Arbeloa di area parkir mobil Santiago Bernabeu. Messi berteriak "idiot" kepada si bek Madrid di depan istrinya.
Sementara itu, saluran televisi "La Sexta" dan radio "La COPE" sama-sama mengabarkan bahwa Messi juga berselisih dengan Karanka di lorong pemain, tidak lama setelah pertandingan ditutup.
Disebutkan pula, Messi yang selama ini selalu kalem jadi kehilangan kesabarannya dan berteriak "Diamlah, kamu hanyalah boneka Mourinho," kepada assisten pelatih Madrid itu.
Sampai saat ini belum diketahui apa yang menjadi pemicu terjadinya insiden ini. Demikian diwartakan olehAS.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar