Featured Video

Rabu, 08 Oktober 2014

Toyota 86 14R60 yang Kental Nuansa Balap



Toyota 86 14R60 meluncur di Jepang
Toyota kembali memberikan kreasi terbaru buat sedan sport, 86, dengan meluncurkan 86 14R60. Hadir dengan perubahan di sektor bodi dan mesin yang membuat penampilan 86 jadi lebih impresif.


Rancangan 14R60 terinspirasi dari model konsep 86 Griffon. Tampilan agresif dengan penambahan bodi kit, seperti bemper, side skirt, dan fender yang lebih lebar. Bagian atap menggunakan bahan serat karbon dan juga pemakaian diffuser belakang. Masih ada ubahan pada lampu depan, sayap belakang dan sistem pembuangan ganda serta disempurnakan dengan pelek 18 magnesium.

Aura sporty masih dilanjutkan ke kabin. Jok modelracing dengan bobot yang ringan, trim serat karbon dan batang kemudi lapis kulit Alcantara. Ada aksen oranye yang kontras pada jahitan di jok dan kemudi, lalu emblem TRD lapis plat dan karpet spesial.

Sedangkan di bawah kap mesin tersimpan mesin boxer empat silinder 2,0 liter, dengan optimalisasi menggunakan air-intake, filter udara tekanan tinggi, dan tambahan pada pendingin oli. Mesin mampu menyemburkan daya mencapai 200 tk dengan torsi 205 Nm. Dipadukan dengan transmisi manual dan memakai roda gila baru yang lebih ringan serta kopling racing.

Toyota hanya akan memproduksi 100 unit saja buat 86 14R60  ini, dan dibanderol dengan harga 57.830 dollar AS atau setara dengan Rp 706,3 juta.k

Tidak ada komentar:

Posting Komentar