Featured Video

Minggu, 13 November 2011

Kalahkan Malaysia, Bulutangkis Beregu Putri ke Final



Jakarta - Cabang bulutangkis nomor beregu putri berpeluang menyumbang medali emas. Adrianti Firdasari dkk masuk ke final setelah mengalahkan tim Malaysia dengan skor 3-1.

Dalam pertandingan babak semifinal yang dilangsungkan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (13/11/2011) siang WIB, Indonesia meraih poin pertamanya melalui Linda Wenifanetri. Dia menang usai bertarung tiga set kontra Tee Jing Yi dengan 18-21, 21-13 dan 21-15.

Pertarungan tiga set juga harus dijalani pasangan ganda Vita Marissa dan Nadya Melati. Bedanya, duo ini harus mengakui keunggulan lawannya, Vivian Hoo/Woon Khe Wei, lewat laga alot yang berkesudahan 19-21, 23-21 dan 26-28. Hasil ini membuat kedudukan sama kuat 1-1.

Di nomor ketiga yang mempertandingkan nomor tunggal, Indonesia bisa kembali memimpin. Adriyanti Firdasari menundukkan Lydia Cheah dengan 7-21, 21-13 dan 21-14.

Indonesia akhirnya memastikan tiket ke final setelah merebut poin ketiga. Pasangan Nitya Khrishinda/Anneke Feiya mengalahkan Marylen Ng/Lim Yin Loo dengan 21-9 dan 21-16.

Di partai final Indonesia akan menghadapi tim putri Thailand, yang pada pertandingan semifinal lainnya menang 3-0 atas Singapura.

( din / din )  detiksport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar