Featured Video

Kamis, 26 Juli 2012

Java Cup Akan Gugat Everton dan Galatasaray


foto









Pesepakbola Everton FC Marouane Felaini (kiri) saat jumpa pers turnamen Java Cup 2012 di Jakarta, Rabu (27/6). ANTARA/Puspa Perwitasari



Penyelenggara turnamen sepakbola Java Cup, PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS) akan melayangkan gugatan ke Everton (Inggris) dan Galatasaray (Turki) menyusul kemunduran mendadak kedua klub itu dari turnamen Java Cup yang akan digelar di Jakarta, 26-29 Juli.


"Kami telah memberi tahu Everton, lewat surat, untuk membayar semua kerugian. Dimulai dari pengembalian dana yang telah diserahkan ke mereka. Begitu juga dengan Galatasaray," kata kuasa hukum PT LPIS, Patrick Mbaya, di Jakarta, Rabu, 25 Juli 2012.

Everton dan Galatasaray dipastikan tak akan mengikuti turnamen Java Cup 2012. Meski mengundurkan diri namun hingga saat ini belum ada pemberitahuan resmi dari mereka ke pihak penyelenggara. Kedua klub hanya menginformasikan sikap mereka lewat laman resmi.

Mbaya mengatakan pihaknya juga telah menyurati CEO Liga Inggris David Richards Scudamore. Scudamore langsung merespon dengan meminta maaf atas sikap Everton. "Jika tidak membayar ganti rugi, kami akan menggugat ke CAS (pengadilan arbitrase internasional untuk olahraga)," kata Mbaya.

CEO PT LPIS Widjajanto menambahkan, mundurnya dua klub itu berimbas pada penangguhan jadwal agenda Java Cup. Turnamen ini diundur pelaksanaannya menjadi pertengahan Agustus mendatang. Kerugian secara material pun cukup besar. Namun ia enggan menyebut berapa persisnya. "Match fee-nya saja sudah berapa," katanya.



tempo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar