Featured Video

Sabtu, 08 September 2012

Menpora: Usulan Pembubaran PON Perlu Dikaji


KOMPAS.comAndi Mallarangeng

 Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng mengatakan, usulan pembubaran Pekan Olahraga Nasional (PON) perlu dikaji dengan hati-hati. Demikian disampaikannya saat menghadiri Halal Bi Halal dan silaturahim Pemuda Indonesia di Jakarta, Jumat (7/9/2012) malam.


Halal Bi halal dan Silaturahim Pemuda Indonesia tersebut diselenggarakan oleh Perhimpunan Organisasi Kepemudaan Nasional (Poknas) dan dihadiri oleh 100 perwakilan ormas kepemudaan. Hadir pada acara tersebut Menpora, Deputi Satu Pemberdayaan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga Al Fitra Salam, Kepala BNP2TKI Jumhur Hidayat, Ketum DPP KNPI Taufan Rotorasiko dan berbagai ketua organisasi kepemudaan nasional.

Sebelumnya Wakil Ketua Komisi X DPR Utut Adianto mengusulkan agar PON ditiadakan saja. Sebagai gantinya, Utut mengusulkan pembentukan kejuaraan nasional single event, berbeda dengan PON yang multi event seperti saat ini.

Menurut Utut, ajang PON justru memberatkan APBD dan pasca-PON seluruh gedung atau venue PON beserta pernak pernik di dalamnya tidak dapat dipelihara oleh daerah tempat berlangsungnya PON tersebut.

Lebih lanjut Andi menjelaskan, sebelum reformasi maka pelaksanaan PON selalu dilaksanakan di Jakarta. Namun, tambahnya, hal ini membuat sarana dan prasarana olahraga di daerah menjadi tidak berkembang.

"Nah sejak reformasi pelaksanaan PON dilakukan bergilir ke daerah-daerah. Karena itu ada pemerataan pembangunan sarana dan prasarana olahraga," kata Andi.

sumber

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar