Featured Video

Senin, 19 Maret 2012

Jakarta Hujan Badai, Tina Talisa Heran Ramalan BMKG


Jakarta Hujan Badai, Tina Talisa Heran Ramalan BMKG
Istimewa
Tina Talisa 

JAKARTA - Hujan badai yang melanda ibukota Jakarta sepanjang Senin siang (19/3) 2012 membuat presenter jelita, Tina Talisa, merasa terheran-heran.

Yang dia tahu, puncak curah hujan tinggi harusnya sudah berlalu pada pertengahan Februari. Ini didasarkan pada ramalan cuaca BMKG. Tapi ini sudah pertengahan Maret kok masih hujan badai kayak begini?
"Perasaan BMKG bilang puncak curah hujan tuh pertengahan Februari, kok berlanjutnya lama bener ya sampe sekarang?" tulis Tina Talisa di akun Twitternya.
Artis sinetron Franda juga mengungkapkan ketakutannya melihat papan reklame iklan banyak terguncang nyaris lepas dihempas badai. "Hujan angin di Jakarta. Serem!" kicau Franda.
Tapi ada juga yang tetap tertawa cekikikan. "Badai hujan angin telah berlalu.. Namun badai kehidupan masih berlangsung.. " tulis Deddy Mahendra Desta alias Desta.
Sementara musisi dan penyanyi Glenn Fredly memperbanyak berdoa. "Katanya akan turun hujan badai di Jakarta yah..hati-hati ya tweeps yang masih di jalan," kata pelantun lagu "Seputih Kasih" ini.

Penulis: Agung Budi Santoso  |  http://www.tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar