Featured Video

Selasa, 18 September 2012

GAYA BARU Dakwah Dalam Kubur Sedot Ribuan Warga


KOMPAS.com/TaufiqurrahmanLiang kubur yang disiapkan untuk mengubur kiai yang akan mengisi pengajian

Ribuan warga di Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, mendatangi pengajian yang disampaikan Kiai Kamaluddin, di Dusun Paggenten, Desa Blumbungan, Jumat (14/9/2012). 


Pengajian ini berbeda dengan metode dakwah yang disampaikan kebanyakan kiai. Kamaluddin menyampaikan pengajian di kubur di dalam tanah. Syaiful Haq, salah satu warga yang datang ke pengajian mengatakan, pengajian yang digelar kali ini tergolong baru. Sebab ceramah agama yang biasa dilakukan dilaksanakan di Masjid, di atas panggung, di televisi dan radio.

"Saya penasaran sejak pertama kali mendengar karena ada orang yang akan berdakwah di dalam kubur," kata Syaiful Haq.

Dari panitia, beberapa persiapan sudah dilakukan lebih awal. Mulai dari penggalian kubur, keranda mayat, kain kafan, mikropon yang akan digunakan selama berdakwa di dalam kubur. Abdul Wahid, ketua panitia kegiatan mengatakan, model dakwah ini tergolong baru di Madura.

"Kita ingin mengajak masyarakat untuk menguatkan iman dalam pengajian ini, apalagi saat ini banyak orang terpengaruh dengan ajaran baru yang bertentangan dengan syariat Islam dan bertentangan kultur masyarakat setempat," kata Wahid.

Untuk menghindari kejadian di luar rencana, panitia juga menyiapkan tim medis dari Puskesmas Larangan. "Karena kondisinya panas dan masyarakat yang datang ribuan orang kita siapkan tenaga medis dan pengamanan dan Polisi dan TNI," tandas Wahid.
sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar