Featured Video

Senin, 14 Januari 2013

SP URUNG BOYONG MAITIMO Sulit Dijangkau


 Semen Padang urung memboyong Raphael Maitimo untuk melengkapi skuad di lini belakang. Bandrol yang ditawarkan pemain timnas naturalisasi itu terlalu tinggi untuk melapis David Pagbe yang kini dibalut cedera.

“Maitimo Sulit dijangkau. Karenanya, dari hasil seleksi dan pengamatan, kami me­ngon­trak dua pemain tam­bahan untuk lini belakang, yakni Aris Tuansyah dan Aldi Rinaldi,”kata MO Semen Padang Ronny J Suhatril
Dengan demikian, Semen Padang telah menyudahi belanja pemain setelah men­daftarkan 28 nama ke PT Liga Prima Indonesia Spor­tindo (LPIS). Tim berjuluk Kabau Sirah itu kini benar-benar dalam kondisi siap terjun di Indonesian Premier League (IPL) 2013. Menurut Dirut
PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Erizal Anwar, ke-28 pemain itu sudah mela­kukan teken kontrak. Dua nama yang paling terakhir mengikatkan diri dengan Se­men Padang adalah man­tan stopper Persibo Aries Tuansyah serta Aldi Rinaldi, eks Persib Bandung. Erizal menegaskan saat ini materi timnya sudah cukup dan komplet. “28 pe­main kami rasa sudah cukup. Kita lebih banyak mem­perta­hankan pemain musim lalu, semen­tara yang dilepas kita carikan ganti yang lebih baik,” tuturnya.
Tantang Timnas
Semen Padang menantang Timnas Indonesia proyeksi Pra Piala Asia 2015 beruji coba di Stadion H Agus Salim, Padang. Timnas di bawah pelatih Nil Maizar saat ini tengah menjalani pemusatan latihan di Medan, Sumatera Utara. Media Officer Semen Padang Ronny Suhatril mengungkapkan, beberapa hari lalu pihaknya sudah bertemu dengan Nil Maizar.
“Kita bahas kemungkinan timnas bertemu Semen Padang di Padang, dan Bang Nil menyambut baik,” kata Ronny, Jumat (11/1) di liga­prima.co.id. Sebelum meng­hadapi Irak dalam laga per­tama Pra Piala Asia 2015 di Doha, 6 Februari nanti, timnas dijadwalkan melakoni dua uji coba. Pertama melawan Uni Emirat Arab di Singapura, 30 Januari, disambung meng­hadapi Jordania pada 3 Febru­ari mendatang.
Nah, kata Ronny, per­tandingan timnas melawan Semen Padang bisa digelar pada 26 Januari. “Tanggal 26 Januari main di Padang, besoknya terbang ke Singa­pura. Ada penerbangan lang­sung dari Padang ke sana kok,” sambung pria berbadan subur ini. Namun semuanya tergantung manajemen timnas yang tahu persis jadwal ke­giatan Irfan Bachdim dan kawan-kawan.
Indonesia pada Pra Piala Asia 2015 tergabung di Grup C bersama Saudi Arabia, Irak, dan China. Setelah menjalani pertandingan perdana mela­wan Irak, Timnas Garuda akan menantang Saudi Arabia di Gelora Bung Karno Jakarta, 22 Maret mendatang.

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar