Featured Video

Kamis, 27 Desember 2012

16 Panggung Dari Jokowi Untuk Tahun Baru

Jokowi

Malam pergantian tahun bakal ada kehebohan di seputaran Bunderan Hotel Indonesia. Pemerintah Provinsi Jakarta bakal memasang 16 panggung besar plus satu karnaval di sepanjang Jalan Sudirman dan Thamrin.

Demikian disampaikan Gubernur Jakarta Jokowi usai ucapkan selamat Natal kepada Wakil Gubernur Basuki Purnama dan istri Veronica yang mengadakan open housedi rumah dinas Jalan Besakih Blok E11/35, Jakarta, Selasa (25/12/2012).
Ia mengaku, saat malam pergantian tahun, Pemprov DKI Jakarta memastikan akan melakukan car free night. Karena koordinasi untuk melaksanakan car free night pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Polda Metro Jaya.
"Pak Kapolda akan mencoba satu malam ada gladi resik sehari sebelum hari H dulu. Kemudian hari H nya sudah siap. Hari H saya bareng sama masyarakat dan panggung sudah disiapkan. Jumlahnya 16 panggung, plus satu karnaval besar," terang Jokowi.
Dalam pesta pergantian tahun yang akan disemarakkan pesta kembang api, tetap tak meninggalkan nuansa Betawi. Pasalnya, dari semua panggung yang digelar, akan dipertontonkan seni hiburan Betawi dari gambang kromong, keroncong betawi, dan lainnya.

s


Tidak ada komentar:

Posting Komentar