Featured Video

Jumat, 21 Desember 2012

Demi Prestasi, Nilmaizar Serukan Persatuan


KOMPAS IMAGES/VITALIS YOGI TRISNA
Pelatih timnas Indonesia, Nil Maizar.
 Pelatih tim nasional Indonesia, Nilmaizar, mengaku bersyukur dengan meningkatnya posisi Indonesia dalam daftar peringkat FIFA.
Pelatih asal Padang tersebut pun menyerukan persatuan bagi kedua belah pihak yang bertikai untuk bekerja keras memperbaiki prestasi Indonesia.
Dari daftar peringkat FIFA yang diumumkan FIFA pada Rabu (19/12/2012), Indonesia melejit sembilan peringkat dari posisi 165 ke urutan 156 dengan meraih 143 poin.
Meski begitu, posisi Indonesia masih di bawah Vietnam, Thailand, Filipina, dan Singapura untuk level Asia Tenggara.
"Kita harus bersyukur ini merupakan buah dari kerja keras para pemain dan juga seluruh elemen sepak bola Indonesia. Saya harap kita bisa bersatu dan bekerja lebih keras memperbaiki prestasi kita," jelas Pelatih Nilmaizar saat dihubungi wartawan, Jumat (21/12/2012) pagi.
Nilmaizar menilai, kualifikasi Piala Asia 2015 Australia yang mulai digelar Februari 2013 mendatang menjadi momentum tepat bagi Indonesia untuk terus memperbaiki peringkat.
Nilmaizar sendiri telah memanggil 43 pemain, baik yang berkompetisi di Indonesia Premier League (IPL) maupun Indonesia Super League (ISL), untuk mengikuti seleksi timnas yang diproyeksikan tampil di ajang tersebut.
"Piala Asia tentunya menjadi ajang bagus untuk memperbaiki peringkat kita. Namun, saya tidak mau bicara banyak mengenai peluang kita. Bekerja keras di lapangan adalah kunci kesuksesan kita dalam membawa bangsa ini ke dalam level yang lebih tinggi lagi," bebernya.
Di kualifikasi Piala Asia, Indonesia harus menghadapi tim-tim raksasa sepak bola Asia, yakni Irak (juara Asia 2007), Arab Saudi (juara Asia tiga kali), dan China di Grup C. Nantinya, setiap juara danrunner-up grup plus tim peringkat ketiga terbaik di antara lima grup itu akan lolos ke putaran final Piala Asia 2015 yang akan digelar di Australia tahun 2015.


s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar