Featured Video

Selasa, 15 Januari 2013

"Error", Ponsel WP8 Minta CD Instalasi


thenextweb.com

 Pengguna komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows pasti sudah akrab dengan berbagai pesan "error" yang kerap muncul di sistem operasi itu, mulai dari BSoD (Blue Screen of Death) hingga teks yang muncul ketika komputer tak mau booting.


Soal yang terakhir itu, PC yang mogok booting bisa direparasi antara lain dengan memanfaatkan CD/ DVD instalasi Windows. Lalu bagaimana jika pesan error serupa muncul di perangkat mobile berbasis Windows Phone 8?

Itulah yang ditemukan seorang anggota forum Pocketpc.ch bernama dantist pada smartphone Nokia Lumia 920 miliknya, seperti dikutip The Next Web dari WMPoweruser.

thenextweb.com


Dantist yang mengaku memiliki nama asli Johnny Ruokokoski mengunggah gambar di atas melalui akun Twitter miliknya hari Rabu (9/1/2013) minggu lalu.

Setelah didesak seorang pengguna lain, Windows Phone Support ikut turun tangan menangani masalah ini, lalu kemudian sampai kepada sebuah kesimpulan: Ruokokoksi ternyata mengoprek kernel Windows Phone pada Nokia Lumia 920 sehingga memunculkan error tersebut.

Dengan demikian, kecil kemungkinannya error ini akan dialami oleh pengguna Windows Phone biasa, asalkan pemilik perangkat yang bersangkutan tidak coba-coba melakukan flashing atau mengotak-atik kernel Windows Phone seperti yang dilakukan Ruokokoski.

Praktek flashing ini pun tak dianjurkan oleh Microsoft untuk menghindari masalah yang tidak perlu. Sisi baiknya dari hal ini, setidaknya kini ada bukti tambahan bahwa Windows Phone 8 berjalan di atas kernel NT seperti halnya Windows versi desktop. 

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar