Featured Video

Sabtu, 12 Januari 2013

Ini Air Terjun dengan Pemandangan Menakjubkan


Ini Air Terjun dengan Pemandangan Menakjubkan
Air terjun Jim Jim di Australia
,Bagi sebagian orang, memandangi tingginya gunung, luasnya hamparan laut dan kemegahan air terjun merupakan hal yang mengagumkan. bahkan sulit diungkapkan namun sangat memberikan inspirasi. Dalam artikel ini anda diajak untuk melihat-lihat air terjun terindah yang ada di dunia. Semoga artikel ini dapat mengajak anda untuk lebih mengenal lagi tempat di mana kita berada, yaitu Bumi. Berikut 5 air terjun inspiratif dan mengagumkan:


1. Detian
Air terjun Detian merupakan pemandangan yang cukup berkesan dan menjadi salah satu pembatas antara Cina dan Vietnam. Air terjun ini berketinggian 50 meter dan memiliki tiga anak tangga dengan lebar 80 meter. Sehingga menjadikan tempat ini sebagai pemandangan yang spektakuler. Air terjun ini berlokasi di Sungai Guising diantara propinsi dua negara. Memiliki lingkungan tersubur di antara air terjun yang ada di dalam daftar air terjun di artikel ini. Mata dan perasaan akan dimanjakan oleh perbandingan antara perkebunan padi yang sangat hijau  di Vietnam dengan air terjun yang berwarna biru keputih-putihan ini.

2. Sutherland
Air Terjun Sutherlan terletak di sebelah selatan Milford Sound. Sutherland disebut sebagai air terjung paling terkenal di Selandia Baru. Air Terjun Sutherland memiliki ketinggian 580m. Dan kedalamannya tidak terlalu dangkal. Air terjun Sutherland yang mengguruh ini menandakan betapa tinggi air terjun tersebut. Para turis berpendapat bahwa suara gemuruh tersebut lebih memekikkan telinga dibanding air terjun lain yang pernah mereka kunjungi.

3. Jim Jim
Air terjun Jim Jim memiliki ketinggian sekitar 150 meter. Air terjun ini jatuh dari tebing curam Kakadu National Park. Yang berlokasi di wilayah utara Australia. Pemandangan air terjun Jim Jim akan lebih indah selama musim hujan. Mulai dari Desember sampai Maret. Air yang jatuh bersamaan air hujan seolah muncul langsung dari dataran yang lebih tinggi. Dan kekuatan yang dihasilkan juga lebih tinggi. Sayangnya selama musim kering air terjun ini benar-benar berhenti.



4. Rhine
Air terjun Rhine ini memiliki pemandangan yang unik. anda bisa melihat pemandangan buram yang dihasilkan oleh alam di sekitar air terjun ini. anda juga tidak bisa memastikan dari mana air terjun ini berasal dan berujung. Karena air terjun ini menggaburkan pandangan mata dengan sungai Rhine. Dan tidak terlihat dimana air ini berujung. Karena tertutup oleh air.
Air terjun ini hanya memiliki ketinggian 23 meter. Tapi lebarnya 150 meter dengan derasnya arus air. anda bisa menyaksikan pemandangan ini dari dekat. Karena terdapat dataran yang bisa anda jejaki.   Sehingga pemandangan ini semakin terlihat mengagumkan.

5. Montmorency
Amerika Serikat dan Kanada memiliki banyak kesamaan. Salah satunya adalah bahwa kedua negara tersebut adalah pemilik air terjun yang fantastis. Air terjun Montmorency dapat disebut sebagai air terjun terbaik di Kanada setelah Nigeria. Dengan tinggi air terjun 275 kaki dan lebar 150 kaki. Ini  sama halnya dengan pemandangan dari air terjun yang berada di sungai Montmorency di Quebec.

Disekitar lokasi air terjun juga ada taman. Taman ini dibuat disekitar air terjun untuk memudahkan akses. Lengkap dengan fasilitas yang membuat pengunjung lebih mudah menyaksikan pemandangan ini. Fasilitas ini berupa jembatan kecil diseberang air terjun. Dan sebuah mobil kabel yang membawa pengunjung naik turun. Namun keramahan ini justru tidak disukai oleh beberapa pengunjung yang menyukai tantangan. Karena kecantikan dan keberadaannya yang mudah diakses.

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar