Featured Video

Kamis, 30 Mei 2013

Serena Menang Mudah, Wozniacki Terdepak

Caroline Wozniacki (Getty Images)
Paris - Favorit juara Serena Williams tampil dominan untuk mengalahkan petenis wild card Caroline Garcia, straight set 6-1 dan 6-2 di babak kedua. Sebaliknya, Caroline Wozniacki dipaksa pulang lebih awal.

Di pertandingan itu, Serena cuma membuat sembilan unforced error dan tidak pernah menghadapi break point. Dengan kemenangan ini, petenis rangking teratas ini baru kehilangan empat gim dalam dua laga pertamanya.

Hasil ini praktis memperpanjang catatan kemenangan Serena yang kini mencapai 26 pertandingan. Kekalahan terakhir yang diterima petenis Amerika Serikat itu terjadi di final Doha Terbuka, di tangan Victoria Azarenka.

Pada pertandingan sebelumnya, Wozniacki justru mendapatkan kenyataan pahit. Petenis rangking 10 itu tidak berdaya menghadapi perlawanan petenis non unggulan Bojana Jovanovski dan menyerah straight set, 6-7(7) dan 3-6.

Sejak lengser dari takhta nomor satu dunia, penampilan Wozniacki terus menurun. Di 2013, perempuan Denmark berusia 22 tahun ini hampir selalu kalah di babak awal turnamen yang diikutinya.

Sementara itu, juara Prancis Terbuka 2008 Ana Ivanovic lolos ke babak ketiga dengan kemenangan mudah 6-2, 6-2 atas Mathilde Johansson. Sukses Ivanovic diikuti unggulan lima, Sara Errani yang melumat petenis Kazakhstan Yulia Putintseva 6-1, 6-1.

Satu lagi petenis rangking 10 besar dunia yang melaju adalah Angelique Kerber. Tampil sebagai unggulan kedelapan, Kerber menang mudah 6-2, 6-2 dari Jana Cepelova (Slovakia).

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar