Featured Video

Senin, 31 Oktober 2011

Agung Yannesa, 10 Ketua Osis Terbaik se-Indonesia



TILATANG KAMANG - Singgalang Agung Yannesa, Ketua OSIS SMAN 1 Ampek Angkek Kabupaten Agam berhasil membawa nama baik SMAN 1 Ampek Angkek pada tingkat Nasional. Nama program yang diikutinya adalah ISLC UI 2011 (Indonesia Student Leadership Camp University of Indonesia 2011).
Kepala Sekolah SMAN 1 Ampek Angkek, Silfa Dusun kepada Singgalang belum lama ini mengatakan bahwa program tersebut dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Indonesia yang bertujuan untuk melahirkan pemimpin-pemimpin muda yang diharapkan dapat mewujudkan Indonesia yang lebih baik dengan serangkaian acara seperti Leadership Soft-Skills Development Series, Seminar Nasionalisme, dialog inspiratif, institutional visit, seminar pengabdian masyarakat, conference for change.
Acara itu diikuti oleh 99 ketua OSIS berprestasi seluruh Indonesia dan Agung berhasil membawa beberapa piagam penghargaan sepulangnya dari acara itu. Adapun prestasi yang diraih Agung adalah sebagai peraih proyek sosial terbaik dan bersama teman satu kelompoknya meraih kelompok terbaik dan bersama teman satu kelompoknya itu dinobatkan sebagai 10 ketua OSIS terbaik se-Indonesia.
Di samping itu, empat orang siswa lainnya juga mengikuti sebagai peserta yang lulus seleksi dalam rangka, Singapore Indonesia Student Friendship Adventure Camp (SISFAC) tahun 2011 ini. yaitu atas nama, Arif Asy’ari Kelas XI IPA 1, Khairani Fauzana, Kelas XI IPS 1, Rosi Meiriska Kelas X 1, Sonsang Bimantara Kukuh kelas X 6.
Agung, sebagai salah seorang siswa terbaik bersyukur kepada Allah yang telah memberi kesempatan menjadi yang terbaik dalam kegiatan yang diikuti, dan berterimakasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Agam Erwin Umar, orangtua, guru SMAN 1 Ampek Nagari serta orang-orang yang telah memberikan dukungan moril dan materil serta mendoakan berhasil pada tingkat Nasional.
“Saya sangat terharu dan bangga bisa membawa nama baik sekolah SMAN 1 Ampek Angkek dan membuktikan bahwa OSIS SMAN 1 Ampek Angkek tidaklah tertinggal dari OSIS dari SMA lainnya di Indonesia,” ujarnya.
Selain itu, OSIS SMAN 1 Ampek Angkek adalah OSIS yang telah membesarkannya selama ini. Untuk itu, dia berpesan kepada seluruh pemuda, agar kita semua adalah pemimpin muda, maka dari itu, mari kita wujudkan Indonesia yang lebih baik. (210)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar