Featured Video

Minggu, 30 Oktober 2011

Insiden Hamilton-Massa Bikin 'Mr. Bean' Merengut



(screenshot Youtube)
Uttar Pradesh - Untuk kali kesekian, Lewis Hamilton dan Felipe Massa kembali terlibat insiden. Kejadian itu ikut menuai reaksi Rowan "Mr Bean" Atkinson yang hadir langsung di GP India.

Di sirkuit Buddh, Minggu (30/10/2011) petang WIB, Hamilton terlibat insidendengan Massa saat balapan memasuki lap 24. Saat itu Hamilton berada di belakang Massa.

Tatkala coba melewati Massa, Hamilton yang masuk dari celah bagian dalam tikungan ke kiri tiba-tiba mendapati celah itu ditutup Massa dengan tiba-tiba, menyebabkan mobil keduanya bersinggungan.

"Felipe menabrakku, ia tidak mau memberiku ruang," gerutu Hamilton di radio tim.

Peristiwa ini tak luput dari perhatian Atkinson yang berada di garasi McLaren dan setia memelototi layar monitor di sana. Dengan mimik muka ekspresif, pria yang dikenal luas lewat perannya di serial komedi Mr. Bean itu memperlihatkan ekspresi kekecewaan yang justru terlihat komikal dan lucu.

Segera setelah kejadian itu sendiri, kedua pembalap masih bisa melanjutkan balapan dengan Hamilton langsung masuk pit untuk mengganti bagian sayap depan mobilnya yang rusak.

Pada prosesnya, Massa mendapatkan drive through penalty karena dinilai menjadi penyebab insiden itu dan kemudian mendapati kerusakan suspensi pada mobilnya, yang menyebabkan dirinya harus retired dari balapan.

Dicatat The Economic Times, insiden di India itu menjadi "duel" keenam untuk Massa-Hamilton dari 17 seri balapan sejauh ini. Insiden sebelum ini hadir di Jepang saat mereka bersinggungan di chicane dan Massa kehilangan pelat sayap depan mobilnya.

Di Singapura, mereka terlibat dalam dua insiden--satu di kualifikasi--di mana si driver McLaren mendapatkan drive through penalty karena dinilai menyebabkan insiden yang juga bikin ban mobil Massa koyak.

Usai balapan, si driver Ferrari menyebut Hamilton tidak menggunakan otak. Massa juga menepuk bahu Hamilton yang tengah diwawancarai dan, secara sarkastis, menyebutnya sudah melakukan balapan bagus.

Di Monako dan Inggris Raya, insiden lain yang mengetengahkan Hamilton dan Massa sebagai sosok sentral juga muncul. Hamilton saat itu dikritik karena dinilai terlalu agresif.




( krs / krs )
Kris Fathoni W - detiksport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar