Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Polisi Boy Rafli Amar. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Terduga teroris Muhammad Thorik dikabarkan menyerahkan diri, Ahad petang, 9 September 2012. Namun, polisi harus memastikan terlebih dulu identitas orang itu.
"Informasinya menyerahkan diri di Pos Polisi Tambora," ungkap juru bicara Markas Besar Kepolisian RI Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar di Restoran Sari Kuring, Senayan, Ahad.
Menurut Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Untung S Radjab, saat ini Muhammad Thorik sedang dalam perjalanan ke Polda Metro Jaya. Untung menyebutkan Thorik menyerahkan diri sekitar pukul 18.00.
Boy mengatakan polisi tidak bisa serta merta langsung menetapkan pria yang menyerahkan diri itu adalah Thorik. "Harus kami periksa dulu. Jadi kami perlu waktu untuk membuktikan," kata Boy. Salah satunya adalah dengan meminta keterangan dari pihak keluarga.
SUMBER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar