PADANG – Gempa berkekuatan 5,5 SR terjadi pukul 18.00 WIB, Rabu (13/2). Sebagian warga Padang dan sekitarnya berlari ke luar bangunan, karena goyangannya lumayan kuat. Berdasarkan informasi dari bmkg.go.id, gempa 5,5 SR berada di lokasi 3.08 LS – 101.17 BT di kedalaman 22 KM dan tidak berpotensi tsunami. Pusat gempa berada di 82 km Barat Daya Muko-Muko Bengkulu.
“Waduh saya jadi gemetaran, karena harinya pas pula Rabu seperti gempa 30 September 2009. Untung saja sebentar,” kata Siska salah seorang karyawan swasta kepada Singgalang, Rabu (13/2).
Ia berharap tak ada gempa susulan, karena ia masuk kerja malam. Jika dapat izin dari bos pulang lebih cepat, ia mengaku ingin kembali saja ke rumah. Sayang bos tidak memberinya izin.
Sementara di lantai III Harian Singgalang, situasi panik langsung terjadi. Semua berlarian menuju lantai II dan untuk selanjutnya ke bagian pra cetak. Namun karena getarannya cepat berhenti, reporter yang masih mengetik berita tak jadi turun sampai lantai satu dan lebih memilih kembali bekerja. “Pulang dulu, takut,” kata beberapa reporter yang langsung hengkang pulang begitu berita selesai disetor.
Sedangkan berita gempa dengan cepat juga tersebar me lalui media sosial Facebook (FB), BBM, dan Twitter.
s
“Waduh saya jadi gemetaran, karena harinya pas pula Rabu seperti gempa 30 September 2009. Untung saja sebentar,” kata Siska salah seorang karyawan swasta kepada Singgalang, Rabu (13/2).
Ia berharap tak ada gempa susulan, karena ia masuk kerja malam. Jika dapat izin dari bos pulang lebih cepat, ia mengaku ingin kembali saja ke rumah. Sayang bos tidak memberinya izin.
Sementara di lantai III Harian Singgalang, situasi panik langsung terjadi. Semua berlarian menuju lantai II dan untuk selanjutnya ke bagian pra cetak. Namun karena getarannya cepat berhenti, reporter yang masih mengetik berita tak jadi turun sampai lantai satu dan lebih memilih kembali bekerja. “Pulang dulu, takut,” kata beberapa reporter yang langsung hengkang pulang begitu berita selesai disetor.
Sedangkan berita gempa dengan cepat juga tersebar me lalui media sosial Facebook (FB), BBM, dan Twitter.
s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar