Featured Video

Senin, 03 Juni 2013

Keramahan Minang Bikin Hossein Askari Terkesan

detikSport/Doni Wahyudi
Pasaman - Baru menjalani satu etape Tour de Singkarak, Hossein Askari sudah terkesan dengan keramahan warga Sumatera Barat. Meski kelelahan usai mengayuh sejauh 104 km, dia masih rela melayani permintaan foto dari pengunjung.

Askari mengawali Tour de Singkarak dengan hasil memuaskan. Pebalap Iran menjadi juara setelah mencatat waktu dua jam, 27 menit dan dua detik. Selain berhak atas Yellow Jersey dia juga merajai rute tanjakan dan menjadi King of Mountain untuk meraih Polka-Dot Jersey. Jersey miliknya bertambah satu lagi karena untuk sementara dia memuncaki klasemen poin dan berhak atas Green Jersey.

Dalam keterangannya usai balapan, pebalap berusia 38 tahun itu mengaku terkesan dengan rute yang dilalui, kondisi alam, serta keramahan masyarakat Minang.

"Di sini saya menemui orang-orang yang menyenangkan dan ramah, itu mengesankan. Saya senang bisa hadir di sini. Penyelenggaraannya bagus. Terimakasih untuk semuanya," ujar juara Tour de Indonesia 2005 itu.

Usai meladeni pertanyaan wartawan, Hossein, yang meraih perak di Asian Games 2002 nomor Team Pursuit langsung diserbu pengunjung yang datang untuk dimintai foto bersama. Meski wajahnya terlihat lelah, pria kelahiran Khomein 23 Maret 1975 itu masih melayani penggemar dadakannya dengan bersahabat.
s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar