Featured Video

Kamis, 18 Juli 2013

Kondisi Pedrosa Terus Membaik

Getty Images/Mirco Lazzari
Barcelona - Dani Pedrosa memiliki peluang besar untuk tampil di balapan MotoGP Amerika Serikat. Setelah mengalami kecelakaan di Jerman, kondisi Pedrosa berangsur-angsur membaik.

Pedrosa jatuh di sesi latihan bebas ketiga MotoGP Jerman, Sabtu (13/7/2013) lalu. Dia mengalami retak minor pada tulang selangka kirinya.

Pada akhirnya, Pedrosa absen dari balapan di Sachsenring. Rider asal Spanyol itu tak ikut balapan karena masih merasa pusing dan tekanan darahnya menurun.

Dalam beberapa hari terakhir, Pedrosa berada di Barcelona untuk menjalani terapi. Terapi tersebut membuahkan hasil dan Pedrosa merasa kondisi fisiknya sudah kembali membaik.

"Setelah akhir pekan yang mengecewakan di Jerman, saya senang karena merasa lebih baik lagi dan untungnya bahu saya tidak sepenuhnya patah, bahkan meski retak tulang tetap bukan hal terbaik yang terjadi!" ujar Pedrosa di situs resmi MotoGP.

"Sekarang saya perlu kembali ke trek lagi untuk melihat kondisi saya dan saya berharap kami bisa memiliki akhir pekan yang bagus," katanya.

Pedrosa akan tetap di Barcelona sampai Rabu (17/7/2013) dan baru terbang ke Amerika pada Kamis (18/7) demi mendapatkan waktu ekstra untuk menjalani fisioterapi. Balapan MotoGP AS akan dilangsungkan di Sirkuit Laguna Seca, Minggu (21/7).
s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar