Valentino Rossi menjadi bintang tamu di Radio Deejay Chiama Italia bersama penyiar Linus dan Nicola Savino. Dia mengobrol sekitar setengah jam tentang banyak hal dan fakta menarik MotoGP.
Juara dunia sembilan kali ini tak ketinggalan membahas pembalap satelit Yamaha, Johann Zarco. Zarco menjadi pendatang baru terbaik (Rookie of The Year) tahun ini dan berada di peringkat keenam klasemen akhir MotoGP 2017.
"Zarco sering digandengkan dengan pembalap F1, (Max) Verstappen. Mereka berdua sama, tidak satu pun yang memfungsikan rem. Anda harus mengalah ke samping jika bertemu dengan mereka. Jika tidak, kalian berdua bisa sama-sama jatuh," ujar Rossi, dilansir dari GP One, Kamis (7/12).
Pembalap Red Bull Racing, Verstappen gagal melakukan pengereman saat balapan di Sirkuit Internasional Bahrain, Shakir. Pembalap asal Belanda itu pun menabrak dinding pembatas dan batal menyelesaikan balapan. Verstappen musim ini juga sering terlibat insiden dengan pembalap lainnya.
Verstappen bahkan terlibat kecelakaan dengan rekan setimnya di Ferrari, Kimi Raikonen di GP Singapura September lalu. Dia menyalahkan Sebastian Vettel yang menabrak jet darat milik Raikonen dan akhirnya menyeret mereka keluar dari lintasan bersamaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar