Featured Video

Minggu, 03 Juli 2011

Harapan Rossi Tak Terwujud



AFPPebalap Ducati, Valentino Rossi.
MUGELLO, KOMPAS.com - Valentino Rossi harus menerima hasil yang sangat tidak memuaskan saat kualifikasi GP Italia, Sabtu (2/7/11), di Sirkuit Mugello, lantaran hanya mampu berada di peringkat 12. Padahal, "The Doctor" sempat berharap sirkuit ini memberikan hal yang lebih baik dibandingkan dengan apa yang sudah dicapai selama awal musim 2011.

Kami berharap di Mugello kami bisa lebih dekat dengan yang di atas, tetapi pada akhirnya, gapnya sama dengan di trek-trek lain. Jadi, ini akan sulit
-- Valentino Rossi
Memang, Sirkuit Mugello sangat bersahabat dengan juara dunia tujuh kali MotoGP tersebut. Bayangkan, dia pernah tujuh kali berturut-turut menjadi juara, ketika masih memperkuat Honda dan Yamaha. Pebalap berusia 32 tahun ini pun berharap bisa mendapat peruntungan dari tuah sirkuit tersebut.
Sayang, hal itu tidak terwujud, karena Rossi masih tetapi kesulitan menemukan performa terbaik bersama Ducati. Bahkan, Desmosedici GP11 yang sudah dimodifikasi dengan adanya sasis 2012, sehingga versi motor yang digunakan sekarang adalah GP11.1, belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.
Nah, dengan performa yang sekarang, tampaknya sulit bagi Rossi untuk mengulangi masa-masa keemasannya di hadapan publik sendiri, ketika untuk pertama kalinya dia datang bersama Ducati. Meskipun demikian, ada secercah harapan baginya untuk meraih hasil yang tidak terlalu buruk, karena dia sudah pernah melakukan uji coba motor 2012--versi 800cc yang sekarang digunakan--di trek tersebut.
Rossi mengakui, hasil kualifikasi tidak sesuai harapan. Tetapi, pebalap kelahiran Urbino (Italia) ini mengatakan bahwa hujan ikut memengaruhi pencapaian yang buruk tersebut, sehingga dia tak mampu memperbaiki posisinya.
"Saya pikir bahwa dengan kualifikasi yang normal, kami bisa sedikit lebih cepat, seperti pada pagi hari (latihan bebas 3), yaitu sekitar posisi tujuh atau delapan. Tetapi sayang, itu tidak cukup," ujar Rossi.
"Saya selalu memiliki persoalan yang sama--saya hampir sama sekali tidak merasakan ban depan, sehingga saya pelan ketika memasuki tikungan, dan di situlah tempat di mana saya kehilangan banyak waktu.
"Kami berharap di Mugello kami bisa lebih dekat dengan yang di atas, tetapi pada akhirnya, gapnya sama dengan di trek-trek lain. Jadi, ini akan sulit."
Namun Rossi tak mau patah semangat. Dia berharap, saat warm-up besok, Ducati bisa memanfaatkan kesempatan untuk membuat sejumlah perbaikan sebelum tampil all-out di balapan.
"Kami memiliki beberapa pengesetan lain dan beberapa pilihan lain, sehingga kami berharap memiliki kesempatan mencoba semuanya dalam kondisi kering ataupun basah, untuk memahami potensi kami," tambah Rossi.
Dari hasil kualifikasi ini, Rossi masih kalah dari rekan setimnya, Nicky Hayden. Juara dunia 2006 tersebut, yang masih menggunakan sasis versi 2011, akan start dari urutan sembilan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar