Featured Video

Senin, 14 April 2014

Taklukkan Arema, Persib Puncaki Klasemen

Dok.Google
Logo Indonesia Super League (ISL).
Persib Bandung meraih poin penuh setelah menaklukkan Arema Indonesia 3-2 dalam lanjutan Indonesia Super League di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (13/4/2014).

Pada pertandingan tersebut, Persib sempat tertinggal dua gol pada babak pertama, sebelum bangkit pada babak kedua dan kemudian mengakhiri laga dengan kemenangan.

Arema membuka keunggulan ketika pertandingan berjalan 19 menit. Samsul Arif yang berhasil memanfaatkan kesalahan Vladimir Vujovic, dengan mudah menceploskan bola ke gawang I Made Wirawan.

Keunggulan Arema bertambah pada menit ke-41. Gustavo Lopez melepaskan tendangan penjuru yang menghunjam deras gawang Persib. Skor babak pertama berakhir 2-0 untuk keunggulan Arema.

Tertinggal 0-2, Persib bermain lebih kreatif pada babak kedua. Hasilnya terbukti saat laga berjalan pada menit ke-52. Djibril Coulibaly memperkecil skor untuk tuan rumah, setelah memanfaatkan umpan Supardi.

Gol tersebut membangkitkan semangat para pemain Persib. Pada menit ke-78, Persib akhirnya sukses menyamakan kedudukan melalui gol Firman Utina.

Dan, kemenangan Persib ditentukan oleh Makan Konate pada menit ke-83. Tanpa kawalan di dalam kotak penalti, Konate yang mendapat umpan matang Tantan tanpa ampun mengoyak jala Arema. Laga berakhir 3-2 untuk kemenangan Persib.

Hasil tersebut membawa Persib memuncaki klasemen Grup 1 ISL dengan 16 poin dari enam pertandingan. Sedangkan Arema turun satu peringkat ke posisi kedua Grup 1 ISL dengan 15 poin dari enam laga.s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar