Featured Video

Senin, 02 Maret 2015

Sony Xperia M4 Aqua, Si Ponsel Octa Core Kedap Air

 
Sony sudah memastikan bahwa mereka akan mengurangi frekuensi perilisan ponsel flagship mereka. Namun bukan berarti mereka sama sekali tak merilis ponsel anyar.


Berbarengan dengan ajang Mobile World Congress (MWC) 2015, Sony merilis Xperia M4 Aqua, ponsel kelas menengah yang kedap air dan debu, karena mempunyai sertifikasi IP65 dan IP68.

“Xperia M4 Aqua merepresentasikan fokus mid-range terbaru kami. Menawarkan fitur menonjol yang paling populer dari Seri Xperia Z kami; kapabilitas kamera, daya tahan baterai dua hari dan kedap air” kata Dennis van Schie, Senior Vice President, Head of Sales dan Marketing di Sony Mobile Communications dalam keterangan yang diterima Senin (2/3/2015).

Ponsel ini ditenagai oleh prosesor octa core 64 bit Snapdragon 615 dari Qualcomm, menggunakan OS Android 5.0 Lollipop. Sony tak menyebutkan kapasitas RAM ataupun storage dari ponsel ini.

Layar 5 inch-nya beresolusi 1.280 x 720 pixel, sementara kamera belakang dan depannya punya resolusi 13 dan 5 megapixel. Kamera belakangnya menggunakan sensor Sony Exmor RS dengan bukaan diafragma f/2.0.

Baterai 2.400 mAh-nya diklaim Sony akan bisa bertahan untuk pemakaian selama dua hari. Terbilang irit, padahal Xperia M4 Aqua ini sudah dilengkapi dengan konektivitas 4G LTE yang cukup menyedot daya.

Xperia M4 Aqua akan dijual mulai musim semi 2015, dengan harga sekitar 299 Euro atau kurang lebih Rp 4,3 juta (1 Euro = Rp 14.510). Juga tersedia dalam empat pilihan warna, hitam, putih, coral, dan perak.d

Tidak ada komentar:

Posting Komentar