Featured Video

Minggu, 25 Oktober 2015

Marquez: Saya Tidak Dapat Poin, Rossi Dapat 16 Poin...


Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menunggu di paddock saat sesi latihan bebas GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (9/10/2015).
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, tidak bisa menyelesaikan balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015). Marquez terjatuh pada lap ketujuh setelah ditendang Valentino Rossi.


Persaingan kedua pebalap ini terjadi sejak lap keempat setelah Rossi melewati Marquez di tikungan 4. Persaingan lalu memanas hingga lap ketujuh, ketika sekali lagi Marquez mencoba melewati Rossi dari sisi kiri.

"Saya masuk, dia melihat ke saya dua kali. Saya bertanya, 'apa yang terjadi, apa yang terjadi, apa yang harus saya lakukan'. Saya mencoba bertahan, lalu di luar dugaan dia membuka kaki dan mendorong bagian depan motor saya," kata Marquez dalam konferensi pers di Sepang, Minggu malam.

"Ketika saya sudah terjatuh saya melihat ke dia, dan dia sempat melihat ke arah saya lagi. Namun, ya, balapan saya sudah berakhir," lanjut pebalap 22 tahun tersebut.

Marquez lalu ditanya apakah Rossi melakukan itu karena kehilangan kendali terkait dengan persaingan ketat melawan Jorge Lorenzo dalam perburuan gelar juara dunia.

"Buat saya, tidak peduli Valentino atau pebalap lain, tetapi insiden seperti ini berarti kamu di luar kendali," kata Marquez.

Pada sesi konferensi pers usai balapan, Sabtu sore, Lorenzo mengatakan bahwa hukuman yang diberikan Race Direction kepada Rossi tidak fair. Menurut Lorenzo, Rossi seharusnya mendapatkan poin seperti Marquez, yaitu nol.

"Saya tidak mau berada di tengah persaingan mereka. Yang saya tahu, saya tidak bisa menyelesaikan balapan dan dia masih membalap. Saya tidak mendapat nilai, dia mendapatkan 16 poin," aku Marquez.

Lantas apakah Marquez berencana bertemu Rossi dan membicarakan apa yang terjadi di antara mereka? "Mungkin suatu saat nanti, tetapi tidak sekarang," ucapnya singkat.

Atas insiden tersebut, Rossi dikenai hukuman start dari posisi paling belakang pada seri terakhir di Valencia, awal November.K

Tidak ada komentar:

Posting Komentar