Featured Video

Selasa, 27 Maret 2012

Antisipasi demo BBM, plat merah jadi plat hitam


Salah satu aksi unjuk rasa anti kenaikan harga BBM (ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang)
 Hanya sehari saja penggantian ini dilakukan, besok sudah diganti lagi menjadi plat merah."
Surabaya  - Semua mobil plat merah Pemerintah Kota Surabaya hari ini menggunakan plat hitam untuk mengantisipasi adanya perusakan pada saat demonstrasi penolakan kenaikan bahan bakar minyak (BBM).

Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya Nanis Chairani, Selasa, mengatakan indtruksi tersebut diberikan tidak secara tertulis tetapi diberikan melalui BBM gateway yang disebarkan kepada semua Kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) sebanyak 72 orang termasuk camat dan kepala bidang yang memegang mobil dinas.

"Tapi itu sifatnya hanya imbauan kepada semua pemegang jatah mobil inventaris agar mengganti plat merah menjadi plat hitam, karena hari ini ada demo menolak kenaikan BBM," ujarnya.

"Hanya sehari saja penggantian ini dilakukan, besok sudah diganti lagi menjadi plat merah," katanya.

Nanis mengemukakan pemegang mobil inventaris yang tidak mengganti plat mobilnya menjadi hitam diharapkan memarkir kendaraan di halaman Taman Surya depan Balai Kota. 
(A052)

Editor: Aditia Maruli

Tidak ada komentar:

Posting Komentar