Featured Video

Senin, 04 Juli 2011

SEMEN PADANG JUARA III


Piala Gubernur Aceh II
BANDA ACEH, HALUAN - Kesebelasan Semen Padang berhasil merebut juara ketiga pada turnamen Piala Gubernur Aceh II setelah menekuk Pelita Jaya dengan skor tipis 1-0 di Stadion Dimurthala, Banda Aceh, Jumat malam. Gol semata wayang Semen Padang diciptakan oleh Edwar Wilson Yunior di menit ke 57.

Laga memperebutkan juara ketiga ini berlangsung alot pasalnya kedua tim sama-sama ingin membawa pulang tropi dan uang pembinaan sebesar Rp50 juta.
Sejak peluit babak pertama ditiupkan ke dua bermain agresif. Dengan memakai formasi bertahan (4-4-2), kedua tim sangat hati-hati dalam melakukan penyerangan.
Menit ke-16, sebuah peluang dimiliki oleh kubu Pelita Jaya saat tandukan Mustafa Aji nyaris menjebol gawang Semen Padang, untung saja salah seorang pemain bawah Semen Padang langsung membuang bola ke luar lapangan.
Pelita Jaya yang rata-rata memakai pemain U-21, hampir menguasai semua jalannya pertandingan di babak pertama.
Menit ke-43, giliran Semen Padang mendapatkan peluang. Umpan lambung Ellie Aiboy tidak berhasil ditepis penjaga gawang Sahar, untung saja sigapnya pemain bawah Pelita Jaya,bola tersebut dibuang ke luar lapangan sehingga menghasilkan tendangan pojok untuk Semen Padang. Hingga babak pertama berakhir skor 0-0.
Di babak kedua, tekad kedua tim untuk memenangkan laga tersebut sangat tinggi sehingga sejumlah benturan keras terjadi.
Menit ke-57 malapetaka terjadi bagi Pelita Jaya setelah Edwar Wilson Yunior berhasil menciptakan gol pertama melalui sundulannya setelah menerima umpan lambung Ellie Aiboy, sehingga kedudukan 1-0 untuk Semen Padang.
Ketinggalan 0-1 tidak membuat anak asuh Ardjuna HR patah semangat, sejumlah peluang berhasil mereka ciptakan hanya saja dewi fortuna belum memihak untuk mereka. Hingga babak kedua berakhir skor bertahan untuk Semen Padang. (h/ant)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar