Featured Video

Sabtu, 18 Februari 2012

Indonesia libas Malaysia 5-0


Pebulutangkis tunggal puteri Indonesia Adrianti Firdasari (FOTO ANTARA/Yusran Uccang) ()



Linda Wenifanetri menggenapi kemenangan tim Indonesia 5-0 atas Malaysia pada babak playoff penentuan peringkat lima hingga delapan kualifikasi Piala Uber di Macau Forum, Sabtu.


Pemain peringkat 47 dunia tersebut meraih kemenangan dua game langsung atas Yang Li Lian 21-10, 21-9 untuk memastikan Indonesia menyapu bersih kelima partai. 

Dengan demikian tim Indonesia sudah mengumpulkan dua kemenangan dari tiga laga yang harus dijalani pada playoff, setelah sebelumnya juga menang 5-0 atas Singapura.

Pada laga terakhir playoff, Indonesia akan melawan Hong Kong, yang kalah 2-3 dari Singapura. 

Adriyanti kembali menjadi penyumbang angka pertama pada laga di Macau Forum, Makau, Sabtu, berkat kemenangan atas Lydia Cheah 21-7, 21-13.

Pasangan Greysia Polii-Meiliana Jauhari memperpanjang keunggulan Indonesia menjadi 2-0 dengan mengalahkan pasangan Woon Khe Wei-Vivian Hoo 21-15, 18-21, 21-15.

Tunggal kedua Maria Febe Kusumastuti memastikan kemenangan Indonesia dengan meraih kemenangan atas Sannatasah Saniru 21-18, 21-13.

Pasangan Nitya Krishinda-Anneke Feinya Agustin menambah angka bagi tim Merah Putih menjadi 4-0 dengan menundukkan Chin Eei Hui-Goh Liu Ying 11-21, 21-8, 21-18.

Lawan Hong Kong

Indonesia akan melawan Hong Kong yang sudah mengalami satu kemenangan dan satu kekalahan, pada pertandingan terakhir playoff, Minggu. 

"Lawan Hong Kong, kalau saya diturunkan lagi, saya sudah tahu permainan mereka, sudah sering lihat dalam pertandingan biasa," kata permain tunggal Adriyanti Firdasari.

Sementara pemain ganda Meliana Jauhari mengatakan, dengan ganda pertama Hong Kong Poon Lok Yan-Tse Yinh Suet ia dan Greysia Polii kalah satu kali di Jepang.

"Tetapi waktu itu saya mundur karena cedera," ujar Greysia. 

Menurutnya, saat ini setiap negara mempunyai sedikitnya satu ganda yang menjadi andalan, sehingga untuk sektor ganda rata-rata pemainnya imbang.

"Tetapi kali ini kami sudah lebih siap dan lebih `fight`," katanya.

Indonesia saat ini menempati posisi teratas pada klasemen sementara playoff dengan dua kemenangan diikuti Singapura, Hong Kong dan terakhir Malaysia yang mengalami dua kekalahan dari dua pertandingan.
(ANT)
Editor: AA Ariwibowo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar