Nah, salah satu yang paling bergengsi adalah pada kategori 'best smartphone'. Tentu banyak yang penasaran siapa yang pantas didaulat sebagai 'raja smartphone'.
Para juri sendiri telah memiliki kandidatnya. Mereka antara lain Apple iPhone 5, HTC Droid DNA, Nokia Lumia 920, Samsung Galaxy Note 2, Samsung Galaxy S III.
Melihat para nominator sepertinya cukup berimbang. Apalagi yang paling seru adalah munculnya dua nama pabrikan ponsel yang kini disebut-sebut tengah bersaing sengit di pengadilan lantaran kasus paten, yakni Apple dan Samsung.
Pun demikian, persaingan di kategori tablet PC juga tak bisa dipandang sebelah mata.
Dimana pada kategori ini nominatornya adalah Amazon Kindle Fire HD 8.9, Apple iPad mini, Apple iPad (fourth-generation), Asus Transformer Infinity, Google Nexus 7, Samsung Galaxy Note 10.1.
Sekadar informasi, untuk tahun lalu gelar smartphone terbaik disabet oleh Samsung Galaxy S II, sedangkan Nokia C3-00 menang di kategori best feature phone, dan best tablet PC jatuh ke tangan Apple iPad 2.
Lantas bagaimana dengan tahun ini? Berikut para nominatornya di beberapa kategori di MWC 2013 seperti dikutip detikINET dari PC Mag:
- Category 4a, Best Mobile App for Consumers: Instagram, Facebook, YouTube, Temple Run, Twitter.
- Category 4b, Best Mobile App for Enterprise: Documents to Go Premium, Dropbox, Evernote, Google Drive, PayPal.
- Category 4c, Best Overall Mobile App: Dropbox, Flipboard, Sky Sports F1 Companion, Square, Waze.
- Category 5a, Best Smartphone: Apple iPhone 5, HTC Droid DNA, Nokia Lumia 920, Samsung Galaxy Note 2, Samsung Galaxy S III.
- Category 5b, Best Feature Phone or Entry Level Phone: Nokia 103, Nokia Asha 302, Nokia Asha 305, Samsung C3312 Duos.
- Category 5d, Best Mobile Tablet: Amazon Kindle Fire HD 8.9, Apple iPad mini, Apple iPad (fourth-generation), Asus Transformer Infinity, Google Nexus 7, Samsung Galaxy Note 10.1.
Kira-kira menurut Anda, siapa yang bakal jadi jawaranya?
s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar