Juara Asia, Jepang, akan ambil bagian dalam turnamen Copa America di Chile pada tahun 2015. Demikian pernyataan Presiden CONMEBOL, Eugenio Figueredo, Sabtu (17/8/2013).
"Ini merupakan pengumuman yang sangat menyenangkan bagi sepak bola benua kami dan lebih membuktikan adanya hubungan yang baik antara kami dengan asosiasi sepak bola Jepang untuk waktu yang lama," ujar Figueredo dalam sebuah wawancara yang dipublikasikan melalui situs resmi badan sepak bola Amerika Selatan tersebut (www.conmebol.com).
Ini akan menjadi keikutsertaan kedua Jepang di kompetisi internasional paling bergengsi di Amerika Selatan, yang dimainkan setiap empat tahun, setelah mereka ambil bagian dalam turnamen tahun 1999.
Meksiko, dalam delapan edisi terakhir, Kosta Rika, Amerika Serikat dan Honduras, juga pernah ambil bagian sebagai tamu.
Figueredo memberikan konfirmasi mengenai partisipasi Jepang ini setelah melakukan kunjungan ke negara Asia tersebut pada pekan ini, ketika Uruguay selaku pemegang gelar Copa America mengalahkan Jepang 4-2 dalam laga persahabatan di Sendai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar