Featured Video

Minggu, 10 November 2013

Mobil Super Mahal Buatan Arab Sudah Bisa Dipesan

Lykan Hypersport di Dubai Motor Show 2013


Mobil super pertama buatan Arab, Lykan Hypersport, sudah siap diproduksi. Penampilan perdana versi produksinya di dunia dilakukan di Qatar Motor Show 2013.


Supercar yang hanya akan diproduksi tujuh unit itu dilepas US$3,4 juta atau sekitar Rp38,6 miliar per unit. Harga itu dua kali lipat Bugatti Veyron--mobil tercepat sejagat dan hampir sembilan kali lebih mahal dari Lamborghini Aventador.

Dilansir Carbuzz, Sabtu 9 November 2013, Lykan Hypersport diklaim sebagai mobil paling mewah dan eksklusif, plus dilengkapi teknologi termutakhir.

Mobil ini mengusung mesin enam silinder twin-turbocharged3.7 liter bertenaga 770 hp dan torsi 737 lb-ft. Mesin itu dikawinkan transmisi tujuh percepatan kopling ganda.
Untuk dapat berakselerasi 0-100 km/jam dapat ditempuh 2,8 detik, sebelum mencapai kecepatan puncak 395 km/jam.

Supercar ini memiliki chassis dari serat karbon, sehingga bobotnya  sangat ringan. Tidak hanya itu, Lykan Hypersport juga dibubuhi lapisan emas serta bertahtakan berlian pada bagian lampu LED belakang, sehingga terlihat banyak kerlipan bintang mirip hologram.

Dengan hadirnya versi produksi, tentunya saja perusahaan mulai membuka pemesaan Lykan. Meskipun harganya selangit, peminat mobil ini diprediksi sangat banyak. Termasuk miliarder dunia penggila tunggangan super mewah dan cepat. 

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar