Featured Video

Minggu, 16 Februari 2014

Polisi Baku Tembak di Tangerang, Satu Masuk RS

ilustrasi senjata api


Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan telah terjadi aksi saling tembak antara anggota Reserse Kriminal Polsek Jatiuwung dengan beberapa orang yang diduga anggota Reserse Kriminal Polres Tangerang, pada Minggu 15 Februari 2014, sekitar pukul 17.30 WIB. Salah satu anggota polisi itu pun mengalami luka tembak di bagian dada bawah sebelah kiri.

Insiden bermula ketika adanya informasi dari Anggota Yon 203 AK mengenai dugaan perampokan bersenjata di dalam angkot. Informasi itu kemudian disampaikan oleh Bripka Ridho yang juga anggota buser Polsek Resor Metro Tangerang kepada Anggota Reskrim Polsek Jatiuwung, Bripka Lasmidi.

Keduanya bersama Anggota Yon 203 AK menuju TKP di depan Giant Ekstra Cimone. Setibanya di TKP, dekat angkot, Lasmidi langsung membuang tembakan peringatan ke atas. Lalu menodongkan senjata ke dalam angkot.

"Di dalamnya berisi empat orang dan sopir. Berdasarkan informasi paska kejadian, dua orang adalah Anggota Polres Tangerang Kota dan dua cepu dalam angkot itu sedang dalam tugas penyergapan pelaku transaksi narkoba dan curanmor," kata Rikwanto kepada VIVAnews, di Jakarta.

Setelah itu, dari dalam angkot langsung balik menembak ke arah Lasmidi. Alhasil, polisi itu pun tertembak di bagian dada sebelah kiri.

Saat ini, korban dirawat di RSUD Tangerang untuk operasi pengangkatan proyektil. Sementara pelaku yang juga Anggota Reskrim Polres Tangerang, beserta saksi sedang dimintai keterangan di Polsek Jatiuwung.
s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar