Featured Video

Senin, 19 Desember 2011

Neymar:" Hari ini kami belajar apa artinya bermain sepak bola,"


AFP
Penyerang Santos, Neymar, mencoba merebut bola dari penyerang Barcelona, Lionel Messi, pada pertandingan final Piala Dunia Antarklub, di International Stadium Yokohama, Minggu (18/12/2011).


YOKOHAMA, Penyerang Santos, Neymar, menilai Barcelona tim terbaik dunia setelah apa yang ditampilkan saat menekuk timnya 4-0, di final Piala Dunia Antarklub, Minggu (18/12/2011). Menurutnya, Santos belajar dari kekalahan itu.

"Aku tidak tahu apakah Barcelona tak terkalahkan atau tidak. Namun, mereka adalah tim terbaik di dunia. Hari ini kami belajar apa artinya bermain sepak bola," ujar Neymar.

"Apa yang kami alami dalam pertandingan ini akan kami jadikan pelajaran. Hari ini, Barcelona mengajarkan kami bagaimana bermain sepak bola."

"Sekarang, bukan masalah apa yang kami lakukan atau atau tidak lakukan pada pertandingan tadi. Yang penting adalah kami tiba di sini setelah melewati berbagai pertarungan dan tantangan dan menjadi tim terbaik kedua di dunia."

"(Pelatih Barcelona) Josep Guardiola mengatakan, Barcelona mengalami banyak kekalahan sebelum meraih kemenangan. Ini adalah yang Santos inginkan. Kami kalah hari ini, tetapi mungkin dalam waktu satu tahun, kami bisa kembali dan menjadi juara," tuturnya.
Menurut catatan FIFA, selama pertandingan final tersebut, Barcelona menguasai bola sebanyak 71 persen dan menciptakan sembilan peluang emas dari 16 usaha. Adapun Santos melepaskan tiga tembakan akurat dari delapan usaha.
Sumber :Goal



TERKAIT



Tidak ada komentar:

Posting Komentar