Pun demikian, ponsel ini patut dilirik bukan cuma lantaran menempel nama besar James Bond. Xperia TX nyatanya juga menawarkan spesifikasi tinggi dan memiliki kelebihan lewat layarnya yang cemerlang.
Belum lagi dari segi fitur yang tak kalah dengan ponsel kelas atas lainnya. Tak pelak, Xperia TX digadang-gadang Sony menjadi ponsel flagship mereka sebab dianggap dapat mampu membuat pengguna dimanjakan.
Mau tahu lebih jauh tentang Xperia TX? Mari simak fitur-fitur kunci yang tersemat pada ponsel pintar andalan James Bond tersebut.
1. Layar Cemerlang ala Bravia Engine
Salah satu andalan Xperia TX terletak pada layar yang diusungnya. Berkat teknologi Bravia Engine, Xperia TX diklaim mampu menghasilkan gambar yang lebih hidup.
Terutama saat digunakan untuk menjalankan video HD, gambar yang mampu dihasilkan melalui layar TFT anti-gores 16 juta warna resolusi 1280x720 pixel yang diusungnya tersebut sukses menghadirkan tampilan gambar dengan kontras warna akurat.
Terutama saat digunakan untuk menjalankan video HD, gambar yang mampu dihasilkan melalui layar TFT anti-gores 16 juta warna resolusi 1280x720 pixel yang diusungnya tersebut sukses menghadirkan tampilan gambar dengan kontras warna akurat.
2. Prosesor Dual Core dengan Kinerja Quad Core
Xperia TX ditenagai oleh prosesor dual core Krait 1,5 GHz andalan Qualcomm. Meski 'hanya' mengusung teknologi dual core, prosesor yang digunakan Xperia TX diklaim memiliki kinerja yang mampu mendekati kinerja prosesor empat otak alias quad core.
“Meski hanya dual core, kinerja prosesor yang tertanam pada Xperia TX mampu menyamai prosesor quad core," umbar Ika Paramita, Marketing Manager Sony Mobile Indonesia di Bloeming, FX Plaza, Jakarta, Selasa (5/2/2013).
“Meski hanya dual core, kinerja prosesor yang tertanam pada Xperia TX mampu menyamai prosesor quad core," umbar Ika Paramita, Marketing Manager Sony Mobile Indonesia di Bloeming, FX Plaza, Jakarta, Selasa (5/2/2013).
3. Kamera 13 MP
Mungkin Xperia TX saat ini merupakan salah satu dari segelintir ponsel yang menanamkan kamera berkemampuan tinggi. Tidak tanggung-tanggung, Sony menyematkan kamera 13 MP pada Xperia TX.
Sayangnya, saat detikINET mencoba mengambil gambar menggunakan kamera yang diusungnya, butuh waktu agak lama supaya gambar yang ingin diambil dapat fokus.
Namun kualitasnya cukup lumayan saat dijajal dalam kondisi minim cahaya (low light).
Sayangnya, saat detikINET mencoba mengambil gambar menggunakan kamera yang diusungnya, butuh waktu agak lama supaya gambar yang ingin diambil dapat fokus.
Namun kualitasnya cukup lumayan saat dijajal dalam kondisi minim cahaya (low light).
4. Musikkan Hidupmu
Musikkan Hidupmu adalah sebuah aplikasi yang telah secara default terinstal pada Xperia TX. Selain sebagai player musik, melalui aplikasi tersebut pengguna juga dapat dengan mudah mendownload musik yang disukainya.
Sejatinya, aplikasi Musikkan Hidupmu tercipta berkat kolaborasi Sony Mobile Indonesia bersama dengan MelOn sebagai penyedia konten layanan musik digital di Indonesia milik Telkom.
Sejatinya, aplikasi Musikkan Hidupmu tercipta berkat kolaborasi Sony Mobile Indonesia bersama dengan MelOn sebagai penyedia konten layanan musik digital di Indonesia milik Telkom.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar