Ketatnya persaingan pasar mobil Tanah Air memaksa para produsen memutar otak. Beragam stategi jitu dipakai untuk bisa menggaet konsumen.
Astra Daihatsu Motor (ADM) misalnya. Usai bekerja sama dengan klub sepakbola asal Inggris, Manchester City, mereka kini menggebrak ajang balap sepeda tahunan berskala internasional Tour De Singkarak.
Ini adalah ketiga kalinya sejak 2011, Daihatsu kembali terpilih sebagai Official Team Car ajang yang akan berlangsung tanggal 2–9 Juni 2013 melibatkan 14 kabupaten atau kota di Sumatera Barat.
"Kami akan secara resmi menyerahkan 48 unit mobil baru Daihatsu terdiri dari 25 unit Gran Max Mini Bus dan 23 unit Xenia, besok di Kantor Gubernur Sumatera Barat, Padang," kata Rio Sanggau, Domestic Marketing Division Head ADM saat berkunjung ke kantor VIVAnews belum lama ini.
Ke-48 unit mobil Daihatsu Xenia dan Gran Max yang dikenal memiliki ruang kabin cukup luas, akan menjadi kendaraan penunjang mobilitas 225 atlet balap sepeda dari 15 Tim internasional dan 10 Tim nasional yang berasal dari 16 negara, dan akan menempuh jarak total sepanjang 1.027 km.
Tour De Singkarak terbagi dalam 7 etape dengan suguhan keindahan panorama Sumatera Barat yang didominasi medan jalan berkelok berpadu dengan turunan dan tanjakan yang cukup menantang bagi para pembalap profesional.
Etape pertama sejauh 105 Km menempuh rute Bukittinggi – Bonjol, etape ke dua sepanjang 125 Km Payakumbuh – Danau Singkarak, etape ke tiga Padang Panjang – Istano Basa (Tanah Datar) berjarak 204 Km, etape ke empat sejauh165 Km dengan rute Sijunjung – Pulau Punjung, etape ke lima dari Sawah Lunto – Muara Labuh berjarak 138 Km, etape ke enam sejauh 145 Km dari Pariaman – Painan dan etape terakhir sejauh 145 Km dari Padang Pariaman menuju lokasi finish di kota Padang.
"Even ini sejalan dengan visi Daihatsu untuk turut mendukung eksplorasi keindahan budaya dan kekayaan alam Tanah Air," kata Rio.
Boyong 3 Punggawa City
ADM nantinya akan mengundang tiga pemain top di City ke Jakarta untuk memberikancoaching klinik pada Juni 2013. "Nanti awal bulan depan, official Manchester City akan menggelar keterangan pers untuk menginformasikan siapa saja pemain yang akan di bawa ke Jakarta," ujarnya.
Alasan ADM bekerjasama dengan klub milik Sheikh Mansour karena fans City di Asia paling banyak berasal dari Indonesia. Kata Rio, ada sekitar 500 ribu pecinta tim yang memiliki kostum utama biru langit di Tanah Air.
Kerjasama dengan City akan lebih di fokus pada model jagoan mereka, yaitu All New Xenia, dengan menggelar program khusus 'Xenia Kick and Drive'.
Calon pembeli Xenia diajak berkompetisi untuk menendang bola masuk ke bagasi Xenia. Acara ini bakal berlangsung pada 54 tempat yang tersebar di Indonesia. "Nanti ada 10 pemenang yang akan diambil untuk bertarung di Jakarta, dan satu pemenangnya akan mendapatkan satu unit Xenia," ujarnya menambahkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar