Featured Video

Kamis, 29 Desember 2011

Beckham Tak Kuasa Melawan MU


AF/STEPHEN DUNN
Gelandang LA Galaxy asal Inggris, David Beckham.

LOS ANGELES,  Sukses membawa Los Angeles Galaxy menjadi juara Major League Soccer (MLS) musim 2011, David Beckham ingin tetap bermain. Meski umurnya sudah 36 tahun, dia merasa masih bisa berkarier dalam beberapa tahun.


Kontrak Beckham selama lima tahun bersama LA Galaxy akan habis tahun ini. Namun, ia tak akan memperpanjangnya. Dia berharap bisa kembali bermain di Eropa.

Kembali di Inggris adalah salah satu opsinya. Namun, jika dia membela klub Premier League, hampir pasti sudah tak mungkin ke klub lamanya, Manchester United (MU). Paling, dia akan membela klub Premier League lainnya. Tetapi, itu artinya akan melawan MU dan dia merasa tak kuasa jika harus mengenakan klub Premier League kemudian melawan MU. Berikut wawancara Beckham dengan wartawan.

Apakah kamu masih akan bermain?

"Aku masih suka bermain dan ingin tetap bermain. Aku akan merawat dan menjaga diriku sendiri. Aku merasa masih bugar dan masih bisa bermain di kompetisi tertinggi."
Akan pindah ke mana?

"Saat ini aku masih pemain LA Galaxy. Aku sudah mengatakan akan menyelesaikan musim ini dan menghormati kontrakku. Ini yang selalu kulakukan. Kemudian, aku akan duduk bersama keluargaku dan melihat bagaimana aku merasakannya dan apa yang akan terjadi untuk hal terbaik."


LA Galaxy sudah tak membutuhkanmu?


"Tak satu pun pemain LA Galaxy yang menginginkan aku pergi. Jika akhirnya pergi, aku akan merasa sedih. Aku sudah menghabiskan lima tahun di tim yang sama (LA Galaxy) dan terus bersama dengan sebagian besar pemain. Akan menyedihkan meninggalkan klub ini, tapi kita lihat saja apa yang akan terjadi."

Ada rumor bahwa klub Perancis, Paris Saint Germain, menginginkanmu. Benarkah?

"Ketika sebuah klub besar menginginkan Anda, itu menjadi godaan besar. Pada usia 36 tahun, masih bisa membela klub besar di Eropa akan sangat berarti bagiku."


Kemungkinan kamu membela MU lagi sangat kecil. Lalu, bagaimana kemungkinan kembali bermain di Premier League dengan klub lain?


"Aku tak pernah membayangkan membela klub Premier League lainnya dan melawan MU. Tapi, Anda tak pernah tahu. Hal-hal aneh kadang bisa terjadi. Ketika dipinjam AC Milan, aku sempat bermain melawan MU. Aku tak bermain di sana (Old Trafford) selama tujuh tahun. Maka, sangat spesial kembali ke sana. Rasanya akan sangat berbeda jika aku ke Old Trafford dengan menggunakan seragam klub Premier League lainnya."

David Beckham merupakan pemain binaan asli Manchester United. Maka, dia amat mencintai klub itu. Namun, pada 2003 dia dijual ke Real Madrid setelah berselisih dengan Manajer Alex Ferguson. Pada 2007, dia memutuskan untuk bergabung dengan klub Amerika Serikat, LA Galaxy, dan menandatangani kontrak lima tahun.

Apa arti MU buatmu?

"Ini klub yang aku cinta dan aku puja. Ketika bergabung dengan MU, aku ingin mengawali dan mengakhiri karier di klub itu. Sayangnya, keinginan itu tak terwujud. Maka, aku tak bisa membayangkan mengenakan seragam klub Premier League lain untuk melawan MU."
KOMPAS.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar