AFP/GIUSEPPE CACACE
Gelandang Italia, Daniele De Rossi (kiri), Andrea Barzagli (tengah), dan Mario Balotelli saat berlatih. Hubungan De Rossi dan Balotelli dikabarkan kurang baik.
Ternyata, Mario Balotelli dan Daniele De Rossi sempat cekcok di lapangan dan ruang ganti saat Italia melawan Inggris di perempat final Piala Eropa 2012, Minggu atau Senin (25/6/2012) dini hari WIB. Namun, percekcokan itu tak berlanjut, karena Antonio Cassano kemudian melerai mereka.
Insiden itu dilaporkan La Gazzetta dello Sport. Menurut surat kabar olahraga Italia itu, perselisihan berawal di babak pertama. Saat itu, De Rossi kecewa dan mengumpat, karena umpan silang Balotelli tidak akurat. Emosi, Balotelli langsung membalas dengan mengumpat De Rossi.
Ternyata, ini berlanjut. Seusai kemenangan Italia lewat adu penalti, kedua pemain ini kembali terlibat percekcokan di ruang ganti. Namun, Cassano langsung melerai mereka.
Sebenarnya, hubungan panas antara Balotelli dan De Rossi sudah terjadi sebelum pertandingan. Dalam sebuah wawancara, De Rossi menyebut striker Italia itu "Little Mario". Merasa dikecilkan, Mario sempat tersinggung.
http://bola.kompas.com
Insiden itu dilaporkan La Gazzetta dello Sport. Menurut surat kabar olahraga Italia itu, perselisihan berawal di babak pertama. Saat itu, De Rossi kecewa dan mengumpat, karena umpan silang Balotelli tidak akurat. Emosi, Balotelli langsung membalas dengan mengumpat De Rossi.
Ternyata, ini berlanjut. Seusai kemenangan Italia lewat adu penalti, kedua pemain ini kembali terlibat percekcokan di ruang ganti. Namun, Cassano langsung melerai mereka.
Sebenarnya, hubungan panas antara Balotelli dan De Rossi sudah terjadi sebelum pertandingan. Dalam sebuah wawancara, De Rossi menyebut striker Italia itu "Little Mario". Merasa dikecilkan, Mario sempat tersinggung.
http://bola.kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar