Featured Video

Selasa, 05 Juni 2012

Mak Itam Bikin Acara Pebalap Tour De Singkarak 2012 Berantakan

Mak Itam Bikin Acara Pebalap Tour De Singkarak 2012 Berantakan

Gara-gara Mak Itam tidak kuat menarik gerbong kereta, para pebalap sepeda untuk etape 1 Tour De Singkarak (TDS) 2012 mengalami keterlambatan hingga 4 jam. 


Para pebalap yang dijadwalkan tiba pukul 12.00 WIB di Sawahlunto yang menjadi gelaran etape pertama TDS 2012 tersebut harus mengalami keterlambatan hampir 4 jam tiba di Sawah Lunto, sehingga beberapa jadwal acara pun harus ditiadakan. 

Tim-tim sepeda yang berlaga di TDS 2012 dijadwalkan melakukan team presentation juga akhirnya batal acara presentasi. 

Keterlambatan yang terjadi disebabkan kereta wisata Mak Itam yang digunakan para atlet balap sepeda untuk menuju kota Sawahlunto tidak kuat menarik gerbong kereta di belakangnya. 

Kereta lokomotif batubara tua itupun harus menurunkan semua penumpangnya di Stasiun Solok setelah menempuh perjalanan lebih dari 2 jam dari stasiun Batu Tabal. Sebelumnya gerbong kereta didorong oleh Lokomotif Diesel juga selama 2 jam dari Stasiun Padang Panjang. Perjalanan para atlet pun kemudian diteruskan menggunakan Bus dan mobil Panitia. 

Keterlambatan itu pun diakui oleh beberapa peserta TDS 2012 menganggu persiapan para atlet. Official tim WSP Management Yogya, Dadang Haries Poernomo mengatakan akibat terlalu lama berada di dalam kereta, sejumlah atlet WSP pun mengalami kelelahan dan jadwal persiapan tim pun menjadi terganggu, 

"Sebenarnya kita menikmati perjalanan dengan kereta tersebut tapi karena keterlambatan ini akhirnya kita jadi banyak acara yang ditunda, selain tidak jadi melakukan team presentation juga waktu latihan yang seharusnya ada sore ini jadi berkurang," ujarnya kepada pers di Sawahlunto, Minggu (3/6). 

Hal yang sama pun diakui oleh atlet balap sepeda dari tim Polygon Sweet Nice Herwin Jaya. Dirinya mengaku ambisinya untuk bisa latihan lebih awal pun harus tertunda akibat keterlambatan tersebut. Ia pun menyebutkan banyak atlet sepeda yang akhirnya harus terlambat makan siang karena baru tiba di Sawahlunto sekitar pukul 16.00 WIB. 

Sementara itu, etape pembuka TDS 2012 siap dimulai di Sawahlunto pada Senin besok (4/6). Sawahlunto merupakan kota pertama di luar Padang yang menjadi pembuka gelaran Tour De Singkarak, 3 gelaran TDS sebelumnya selalu dimulai dari Kota Padang. Para pebalap akan dilepas oleh Menteri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif dari Lapangan Segitiga, Sawahlunto. 

Etape Pertama di Sawahlunto akan menempuh jarak sejauh 77,6 km, dimulai dari Sawahlunto kemudian melewati Silungkang, Sibusuk, Muara bodi, Sijunjung, Muara, Guguk Dado, Muara Sijunjung, tanjung Ampalu, Jorong Aur Gading, Silungkang, dan Kembali ke Sawahlunto, 

Selain juara etape yang ditentukan di garis finish, untuk juara Sprint etape pertama tersebut akan ditentukan di trek Guguk dado menuju Muara Sijunjung sepanjang 3,5 km, dan Juara Tanjakan akan ditentukan di rute tanjakan antara Silungkang menuju SawahLunto yang berjarak 4 km. (*/X-13)


http://www.mediaindonesia.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar