Featured Video

Kamis, 24 November 2011

China geser AS sebagai pasar "smartphone" terbesar



Washington  - China telah mengambil alih Amerika Serikat menjadi pasar smartphone (telepon pintar) terbesar di dunia berdasarkan volume meskipun AS masih memimpin dalam hal pendapatan, sebuah perusahaan riset pasar mengatakan Rabu.


Strategy Analytics mengatakan bahwa pengirimansmartphone mencapai 24 juta unit di China selama kuartal ketiga tahun ini dibandingkan dengan 23 juta unit di Amerika Serikat.

"Amerika Serikat tetap pasar terbesar smartphone dunia berdasarkan pendapatan, tetapi China telah mengambil alih Amerika Serikat dalam hal volume," kata direktur eksekutif Strategy Analytics, Neil Mawston.

"Pertumbuhan pesat China telah didorong oleh meningkatnya ketersediaan smartphone di saluran ritel, subsidi agresif oleh operator model high-end seperti Apple iPhone, dan gelombang kemunculan model Android murah dari merek lokal China," kata direktur Strategy Analytics, Tom Kang.

Nokia Finlandia memimpin pasar smartphone China dengan pangsa 28 persen sementara HTC Taiwan memimpin pasar smartphone AS dengan pangsa 24 persen, menurut Strategy Analytics.
(A026)
Editor: Aditia Maruli ant

Tidak ada komentar:

Posting Komentar