Jayapura - Klub sepakbola Persipura Jayapura, Senin malam, meluncurkan tim yang disiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga Super Indonesia 2011/2012.
Dalam peluncuran skuad di Lapangan Trade Center Jayapura, Papua, itu Persipura memperkenalkan konstum tim, pemain, nomor punggung pemain, dan sponsor.
Ketua Umum Persipura Benhur Tommy Mano dalam sambutannya mengatakan bahwa tim Persipura hanya akan mengikuti kompetisi Liga Super Indonesia (ISL).
"Musim depan, Persipura akan mengikuit kompetisi ISL 2011/2012. Keputusan ini sudah dirapatkan sebelumnya oleh pihak Persipura dan manajemen," katanya.
Menurut dia, saat kompetisi di Indonesia ada dua idealisme yakni ISL dan LPI, namun Persipura tetap mengambil sikap netral dan telah menyurati pihak LPI yang isinya tidak bisa mengikuti kompetisi yang diikuti oleh 24 klub itu.
Persipura juga menolak dalam hal pembagian saham LPI.
"Kami lebih mengikuti hasil kongres Bali, dimana diputuskan bahwa kompetisi Indonesia diikuti oleh 18 klub, dan pembagian saham oleh LSI adalah 99 persen milik klub dan satu persen milik PSSI. Maka Persipura beserta seluruh manajemen telah melakukan rapat dan memutuskan untuk mengikuti kompetisi ISL 2011/2012," katanya.
Dia menjelaskan alasan kenapa Persipura bersama pihak manajemen mengikuti keputusan kongres Bali karena Persipura sudah bersusah payah menghadapi klub-klub lainnya untuk masuk dalam AFC.
Untuk itu, lanjutnya, target ISL musim depan, Persipura akan berusaha mempertahankan gelar sebagai tim juara dalam sepak bola Indonesia.
"Liga AFC ini bukan ditunjuk oleh PSSI, tetapi suatu presentasi yang diraih oleh Persipura sehingga bisa masuk dalam AFC di Piala Asia. Untuk itu, kami akan berusaha mempertahankan gelar juara," ujarnya.
Dia mengatakan, untuk mengikuti kompetisi ISL 2011/2012 Pesipura didukung oleh empat sponsor resmi yakni, PT Freeport Indonesia, Telkomsel, Bosowa, dan Bank Papua.
"Saya bersyukur, Persipura telah mendapat sponsor yakni dari PT Freeport Indonesia, Telkomsel, Bosowa, Bank Papua. Tidak menutup kemungkinan sponsor itu akan bertambah, guna mendukung tim kebanggaan masyarakat Papua, secara khusus Kota Jayapura," ujarnya.
Meskipun sudah didukung oleh empat sponsor, Benhur Tommy Mano mengaku jabatan sebagai ketua umum masih sangat berat karena dalam setiap menggelar satu kompetisi membutuhkan dana yang sangat besar.
Persipura pada musim lalu dibiayai oleh APBD, sementara pada musim 2011/2012 sesuai dengan Keputusan Menteri Dalam Negeri tidak lagi menggunakan anggaran pemerintah daerah. "Dengan demikian tugas yang saya emban sangat berat, namun saya yakin dengan dukungan seluruh masyarakat Kota Jayapura semua itu dapat teratasi. Mari kita sama-sama berdoa."
Berikut susunan skuad Persipura Jayapura untuk ISL 2011/2012:
Boaz Salossa, Tinus Pae, Viktor Pae, Alberto Goncalves, Yoo Jae Hoon, Ferdiansyah, Eky Sabillah, Gerald Pangkali, Yohanis Tjoe, Ricardo Salampessy, Ian Luis Kabes, Imanuel Padwa.
Imanuel Wanggai, Titus Bonay, Lukas Mandowen, Cristian David Uron, David Laly, Stevie Bonsapia, Sahrahan Krangar, Philipus Basikbasik, Moses Banggo, Daniel Tata, yulianus Watora, dan Bio Paulin Pierre.
Pelatih Kepala Jacksen F Tiago, Asisten Pelatih Mettu Duaramuri, Pelatih Kiper Alan Hafiluddin, dan Pelatih Fisik Asvaldo Lessa.
(KR-ALX)
Editor: Suryanto(ANTARA News)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar