Featured Video

Senin, 12 Desember 2011

Vettel-Webber Gelar Pesta Jalanan


SETELAH pulang dan memboyong trofi Formula satu dari India, Sebastian Vettel memutuskan untuk buru-buru terbang ke markas tim Red Bull, Milton Keyness, Inggris, Minggu (11/12).  Di sana ia bersama dengan Mark Webber tak ingin melewatkan acara "pesta jalanan", sebuah parade dan pertunjukan dengan menggunakan mobil Red Bull RB7. Acara itu digelar untuk merayakan gelar juara yang diraih tim Red Bull.

    
Vettel mendapatkan kesempatan berada di trek jalan raya dengan mobil balapnya. Seperti biasa, aksi memutar-mutar mobil sambil mengeluarkan kepulan asap dari ban belakang menjadi aksi andalan Vettel di depan ratusan pendukungnya.
    
Para pendukung yang sebagian di antaranya datang dari luar kota, rela berjubel menyaksikan juara dunia F1 dua musim beruntun tersebut. Suara deru dan desingan mesin tak membuat mereka mundur.
    
"Menyenangkan sekali berada di sini di Milton Keynes, di sinilah tempat dibuatnya mobil yang telah membawa kami menjadi juara dunia pembalap dan juara dunia kontruktor. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada kepada siapa pun yang telah bekerja keras, dan juga untuk para fans di daerah sini. Ini adalah cara yang bagus untuk menutup musim ini," kata Sebastian Vettel.
    
Sementara itu Christian Horner mengaku bangga bisa membawa kembali mobil F1 beserta pembalapnya ke Milton Keynes untuk memperlihatkan aksi mereka di depan para pendukungnya.
    
"Menyaksikan mobil F1 berada di pusat kota Milton Keynes terasa sangat fantastis, ada banyak sekali pekerja yang tinggal di sini dan menyenangkan sekali ternyata banyak sekali fans yang datang ke sini. Tanpa fan, mungkin F1 tetap ada tetapi tak ada tim Red Bull Racing. Rasanya adalah hal yang fair jika kita ingin memberikan hiburan kepada mereka dan menggelar perayaan pesta bersama mereka atas dua gelar juara dunia yang diraih," kata Horner.
    
Di jalur lurus, Vettel dan Webber sempat menggunakan mobil balapnya secara beriringan. Di sepanjang jalur, para penonton yang berjejal di pinggir jalan menyambutnya dengan tepuk tangan. Beberapa di antaranya mengabadikannya dengan menggunakan kamera foto
    
Puncak acara digelar di salah satu jalur yang bisa dilihat banyak penonton. Vettel dan Mark Webber masing-masing berdiri di atas mobilnya dan kemudian diguyur jutaan potongan kertas kecil berwarna merah, biru, dan putih. (Tribunnews/mba)

Penulis: Domu D. Ambarita  |  Editor: Prawira Maulana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar